visitaaponce.com

Timnas Basket RI Masuk 10 Besar Rangking FIBA Asia, Menpora Beri Apresiasi

Timnas Basket RI Masuk 10 Besar Rangking FIBA Asia, Menpora Beri Apresiasi
Pebasket Indonesia Marques Terrell Bolden melakukan 'slam dunk' ke ring tim lawan.(Antara)

MENTERI Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali mengapresiasi pencapaian timnas basket Indonesia yang mampu masuk 10 besar dalam rangking FIBA Asia. 

Prestasi ini tidak lepas dari penampilan apik yang ditunjukkan Arki Dikania Wisnu dkk, dalam beberapa pertandingan terakhir. Timnas basket mungkin gagal mencapai target di FIBA Asia Cup 2022, lantaran tak bisa lolos ke perempatfinal. 

Namun, Indonesia berhasil menunjukkan kualitasnya yang cukup baik. Serta, membuat mereka kini bertengger di peringkat ke-10 di ranking FIBA Asia untuk pertama kalinya.

Baca juga: Timnas Basket Tembus 10 Besar Power Ranking FIBA Asia 2022

"Kita berada di (peringkat) sepuluh. Ini suatu hal yang perlu kita syukuri. Timnas basket Indonesia mempunyai masa depan yang baik," ujar Zainudin dalam keterangannya, Senin (25/7).

Zainudin menilai timnas basket mengalami peningkatan yang sangat baik. Capaian ini jelas harus diapresiasi. Pihaknya pun berharap prestasi tersebut bisa dipertahankan, bahkan ditingkatkan.

Baca juga: Bolden Minta Timnas Indonesia Terus Timba Pengalaman

"Ada perkembangan yang menarik dari timnas basket. Pemerintah memberikan apresiasi atas upaya yang dilakukan para pemain, pelatih, ofisial, hingga Perbasi," imbuhnya.

Penampilan timnas basket Indonesia memang dapat dikatakan tengah meningkat dalam beberapa waktu terakhir. Tim asuhan Milos Pejic itu bahkan berhasil mencetak sejarah dengan merebut medali emas. Serta, meruntuhkan dominasi Filipina di ajang SEA Games Vietnam.

Pada kejuaraan FIBA Asia Cup 2022, timnas Indonesia juga menunjukkan performa yang cukup baik. Mereka berhasil menang 80-54 atas Arab Saudi, yang memiliki peringkat lebih tinggi dari Indonesia di rangking dunia FIBA.(OL-11)
 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat