visitaaponce.com

Qatar Airways Jadi Sponsor Utama Formula 1

Qatar Airways Jadi Sponsor Utama Formula 1
Qatar Airways ketika mengumumkan menjadi sponsor utama Formula 1.(Twitter @qatarairways)

QATAR Airways, Rabu (22/2), menjadi sponsor utama Formula 1 sebagai dari langkah strategis negara teluk kaya itu untuk ambil bagian dalam olahraga internasional.

Sumber mengatakan kesepakatan sponsorsip itu bernilai raturan juta dolar.

Eksekutif Kepala Qatar Airways Akbar Al Baker dan Bos Formula 1 Stefano Domenicalo mengumumkan kersepakatan sponsorsip itu di Doha menjelang bergulirnya musim Formula 1 2023 pada 5 Maret mendatang.

Baca juga: Tim Mercedes Terpilih Jadi Livery Terfavorit Pilihan Penggemar

"Capaian global kami membuat kerja sama ini sangat sempurna," kata Domenicali dalam pernyataan bersama yang dirilis Qatar Airways.

"Kami sangat selektif dalam memilih olahraga yang tepat untuk kami sponsori," timpal Al Baker.

Maskapai nasional Qatar itu mengambil alih posisi maskapai rival mereka, Emirates, yang dilaporkan telah mensponsori Formula 1 sebesar US425 juta per tahun sejak 2013.

Maskapai penerbangan Uni Emirat Arab itu menolak permintaan tambahan dana dari Formula 1 yang digelar tahun lalu.

Kesepakatan yang membuat Qatar Airways menjadi sponsor utama Formula 1 membuat Qatar, yang menjadi tuan rumah Piala Dunia 2022, semakin dekat dalam ambisi mereka menjadi hub olahraga internasional.

Qatar, yang dikritik karena catatan hak asasi manusia mereka, telah menggelontorkan dana besar untuk membawa berbagai ajang olahraga ke negara mereka. Qatar Airways juga jor-joran mensponsori berbagai acara olahraga.

Renovasi besar-besaran telah digelar untuk menggelar balapan Formula 1 pada 8 Oktober mendatang.

Qatar juga merupakan pemilik klub Ligue 1 Paris Saint-Germain dan seorang bankir Qatar juga dikabarkan tengan berusaha membeli Manchester United.

Selain itu, Qatar juga berencana menjadi negara Arab pertama yang menjadi tuan rumah Olimpiade pada 2036. (AFP/OL-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat