visitaaponce.com

Bupati OKU Timur Dorong Masyarakat untuk Selalu Berolahraga

Bupati OKU Timur Dorong Masyarakat untuk Selalu Berolahraga
Bupati OKU Timur Lanosin Hamzah bersepeda bersama masyarakat.(Istimewa)

Bupati Ogan Komering Ulu (OKU) Timur, Lanosin Hamzah, mengikuti rangkaian acara Hari Olahraga Nasional (Haornas) 2023 sekaligus peresmian Alun-Alun Sebiduk Sehaluan. Acara tersebut dirangkai dalam kegiatan bersepeda santai dan senam.

Lanosin mengatakan peringatan Haornas menjadi momentum untuk selalu mengingatkan masyarakat untuk terus berolahraga dan menyosialisasikan gaya hidup sehat.

"Terima kasih atas terselenggaranya peringatan Haornas 2023. Semoga ini dapat menjadi sarana mengolahragakan masyarakat dan memasyarakatkan olahraga. Pada kesempatan ini, saya juga mengucapkan Selamat Hari Ulang Tahun ke-23 untuk Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (Kormi),” ujar Lanosin, melalui keterangan tertulis, Sabtu (16/9).

Baca juga: Sambut Haornas, FIDE Master International Bertanding di Merlynn Park Hotel Jakarta

Saat meresmikan Alun-alun Sebiduk Sehaluan, Lanosin juga menyampaikan ucapan selamat dan berharap fasilitas tersebut dapat menarik minat masyarakat untuk beraktivitas di Lapangan KONI khususnya berolahraga.

Sementara itu, Ketua KORMI Sumsel Samantha Tivani mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah OKU Timur dan masyarakat yang telah memeriahkan peringatan Haornas 2023. Dia berharap acara tersebut dapat memicu semangat masyarakat untuk selalu berolahraga dan melestarikan olahraga tradisional. (RO/Z-11)

Baca juga: Haornas Jadi Momentum Vitacimin Tingkatan Kesadaran Warga soal Pemenuhan Vitamin C

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat