visitaaponce.com

Ester Kembali Raih Kemenangan di Korea Masters 2023

Ester Kembali Raih Kemenangan di Korea Masters 2023
TUNGGAL putri Indonesia, Ester Nurumi Tri Wardoyo.(PBSI)

TUNGGAL putri Indonesia, Ester Nurumi Tri Wardoyo meraih kemenangan atas wakil Taiwan, Lin Sih Yun di ajang Korea Masters di Gwangju Women's University Stadium, Gwangju, Korea Selatan, Kamis (9/11).

Ester berhasil menang dua set langsung atas Lin, dengan skor 21-15 dan 21-13. Ia pun mengaku bersyukur atas kemenangan tersebut.

"Puji Tuhan hari ini saya bisa bermain cukup baik dan melangkah ke babak perempatfinal. Senang rasanya bisa melebihi hasil saat tampil di Orleans Masters Super 300 lalu," kata Ester dalam keterangannya, (9/11).

"Tapi saya tidak mau berpuas diri dulu, saya mau fokus ke pertandingan besok. Lawan Pornpicha, saya sudah pernah bertemu di Medan," imbuhnya.

Baca juga: Adnan/Nita Lolos ke Babak Selanjutnya Korea Masters 2023

Ester mengaku telah berhasil menjalankan strateginya dalam pertandingan tersebut. Walaupun pada gim pertama masih beberapa kali melakukan kesalahan sendiri.

"Bicara pertandingan tadi, saya bisa menerapkan pola yang sesuai dari gim pertama sampai kedua. Hanya di gim pertama memang beberapa kali saya masih belum konsisten, beberapa kali salah pengembalian bolanya," sebutnya.

Baca juga: Shesar Lolos ke Babak 16 Besar Korea Masters 2023

Pada pertandingan lainnya, wakil Indonesia tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito, tunggal putri Komang Ayu Cahya Dewi dan ganda campuran Adnan Maulana/Nita Violina Marwah telah gugur dalam turnamen Korea Masters 2023.

Terbaru, ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Rahmat Hidayat pun harus tumbang dari pasangan Taiwan, Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan.

(Z-9)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat