visitaaponce.com

Castrol Sosialisasi Efisiensi dan Tekan Emisi

Castrol Sosialisasi Efisiensi dan Tekan Emisi
Castrol oil menggelar customer gathering bertajuk Unstoppable: Lunch & Learn.(Ist)

Pada Rabu (20/9), di Cikarang, Castrol oil menggelar customer gathering bertajuk Unstoppable: Lunch & Learn. Acara ini bertujuan mengedukasi dan menyosialisasikan kepada para pelaku industri besar di tanah air mengenai efisiensi penggunaan pelumas untuk mesin berteknologi tinggi.

"Tujuan kami mengumpulkan rekan rekan dari industri di Cikarang untuk berbagi sekaligus mengajak para pelaku industri di tanah air untuk mengembangkan kapasitas produksi selaras dengan nilai-nilai Castrol oil yakni maju bersama dengan  berkolaborasi  dan bekerja sama untuk  Indonesia lebih baik. kami siap mendukung para pelaku industri melakukan peningkatan produksi dalam jangka panjang, efisiensi biaya tanpa menambah limbah serta emisi yang menyebabkan polusi," ujar Yopie Rissa selaku Country Head Business to Business dan OEM PT. Castrol Indonesia.

Berdasarkan data yang dipaparkan dalam livrein.com, penghematan biaya yang dilakukan oleh industri kurang lebih sebesar tiga persen namun para pelaku industri belum menyadari jika dengan menghemat biaya pemakaian pelumas tiga persen dapat mengorbankan biaya pemeliharaan mesin produksi sebesar 45 persen.

Baca juga : 5 Fakta Hari Peduli Sampah Nasional 2024, Tema dan Jadwal Kegiatan

"Kami ingin menjadi jembatan yang dapat diandalkan untuk mencapai tujuan dari para pelaku industri di tanah air. Kami juga memberikan program khusus yang menarik seperti cashback sampai dengan Desember 2023 dan pengecekan mesin secara berkala oleh tenaga profesional," ujar Harpen Angga selaku Direktur PT. Borobudur Agung Perkasa, distributor resmi.

Sejak tahun 2000, Castrol oil telah bergabung dalam unit bisnis dari British Petroleum dan secara konsisten semakin menerapkan nilai-nilai positif di masyarakat, hal ini dibuktikan dengan dukungan terhadap berbagai gelaran otomotif internasional seperti MotoGP dan Grand Prix hingga menggandeng NASA pada tahun 2013 untuk pelumas pada mesin Rover, perangkat khusus untuk ekspedisi di Planet Mars yang telah beroperasi selama bertahun-tahun melebihi spesifikasi awalnya.

"Kami mengajak dan mengimbau pada seluruh pelaku industri tanah air untuk menggunakan pelumas yang berkualitas tinggi agar mengurangi biaya serta periode perawatan mesin, memperpanjang umur mesin bahkan mengurangi emisi," ucap Harpen Angga. (B-4)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Retno Hemawati

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat