visitaaponce.com

Ketua Umum PB HMI Raihan Ariatama DNA HMI Adalah Indonesia

Ketua Umum PB HMI Raihan Ariatama : DNA HMI Adalah Indonesia
Ketua Umum PB HMI Raihan Ariatama menyampaikan pidato dengan tema 'Arah Baru HMI, Berdaya Bersama Menuju Indonesia Emas 2045'.(Ist)

KETUA Umum Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Raihan Ariatama menegaskan bahwa DNA (Asam deoksiribonukleat) atau kekhasan HMI adalah Indonesia. 

Pernyataan tersebut disampaikan Raihan Ariatama dalam Pidato Ketua Umum PB HMI pada Malam Puncak Dies Natalis Ke-75 HMI yang mengambil tema "Arah Baru HMI, Berdaya Bersama Menuju Indonesia Emas 2045" di Puri Begawan Bogor, Jawa Barat.

"Tiga per empat abad HMI mewarnai perjalanan bangsa Indonesia bukanlah waktu yang singkat. Dalam waktu yang cukup panjang ini, HMI telah membangun fondasi keislaman dan keindonesiaan tidak dalam oposisi biner, melainkan dalam posisi yang seimbang dan saling mendukung," terang Raihan dalam keterangan pers, Sabtu (19/2).

Baca juga: ICW: Mars KPK tidak Bakal Menaikkan Indeks Persepsi Korupsi

"Bahwa keislaman dan keindonesiaan adalah dua nilai dan prinsip yang sangat compatible satu sama lain," imbuhnya.

Lebih lanjut, Raihan menambahkan bahwa lahirnya HMI memang diperuntukkan dan diwakafkan untuk Indonesia.

"Sebagaimana termaktub dalam tujuan HMI didirikan, yakni: mempertahankan Negara Republik Indonesia dan mempertinggi derajat Rakyat Indonesia serta menegakkan dan mengembangkan ajaran Islam," papar Raihan.

"Tidak berlebihan jika saya menyatakan bahwa DNA HMI adalah Indonesia," tegasnya.

Raihan menyatakan bahwa komitmen keislaman dan keindonesiaan HMI telah diwariskan dari generasi ke generasi, sehingga telah menjadi ortodoksi tersendiri di dalam tubuh himpunan.

"Dalam konteks sejarah perjalanan bangsa Indonesia, HMI telah mewujudkan dirinya sebagai perisai kebangsaan, yang selalu siap berada di garda terdepan untuk mengawal persatuan dan keutuhan Indonesia dalam nafas kebhinekaan," terang Raihan.

Malam Puncak Dies Natalis Ke-75 HMI dihadiri oleh alumni-alumni HMI, di antaranya politisi senior Akbar Tandjung yang menerima HMI Award atas dedikasinya selama ini kepada organisasi dan Menteri Investasi/Kepala BPKM, Bahlil Lahadalia yang sekaligus memberikan orasi ilmiah tentang arah kebijakan investasi Indonesia.

Selain itu, pada Malam Puncak Dies Natalis Ke-75 HMI ini, turut diselenggarakan Launching Pusat Inkubator Kewirausahaan HMI dan Pusat Data HMI. (RO/OL-09)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Deri Dahuri

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat