visitaaponce.com

KSP Kepala Otorita IKN Harus Punya Pengalaman Membangun

KSP: Kepala Otorita IKN Harus Punya Pengalaman Membangun
Maket Ibu Kota Negara( MI/M Irfan )

TENAGA Ahli Utama Kantor Staf Presiden Wandy Tuturoong mengungkapkan proses pemilihan kepala otorita Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara masih berlangsung.

Ia mengatakan pemerintah membutuhkan waktu demi memastikan sosok yang terpilih memiliki kemampuan mumpuni untuk memimpin orkestrasi pembangunan di ibu kota baru.

"Kepala otoritas harus memiliki pengalaman membangun dan mewujudkan pembangunan fisik dalam skala besar di organisasi pemerintahan atau swasta," ujar Wandy kepada wartawan, Selasa (8/3).

Selain itu, tambah dia, kepala otorita IKN juga harus mampu mengkoordinasikan berbagai pemangku kepentingan dalam pembangunan dan pemindahan IKN, mulai dari berbagai kementerian/lembaga yang terlibat dalam fase awal pembangunan hingga pemerintahan daerah di sekitar kawasan.

Baca juga: Puan: Lindungi Perempuan dalam Pusaran Konflik

Kemampuan berkomunikasi dengan berbagai pihak, termasuk masyarakat setempat dan para ahli juga menjadi pertimbangan Presiden Joko Widodo dalam memilih calon Kepala Otorita IKN.

"Karena pembangunan IKN tidak bisa dipisahkan dari wilayah sekitarnya dalam sebuah rancangan tata ruang yang terintegrasi," terang Wandy.

Ia memastikan bahwa otorita bisa langsung tancap gas setelah aturan-aturan turunan UU IKN terbit, terutama Perpres tentang Otorita IKN dan Keppres tentang pengangkatan kepala Otorita IKN. (P-5)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Thalatie Yani

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat