visitaaponce.com

NasDem Harap Parpol Koalisi Perubahan Tak Gaduh Perihal Cawapres Anies

NasDem Harap Parpol Koalisi Perubahan Tak Gaduh Perihal Cawapres Anies
Ketua DPP Partai NasDem Ahmad Effendy Choirie atau Gus Choi.(MGN)

PARTAI NasDem berharap partai politik (parpol) di Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) tak gaduh perihal bakal calon wakil presiden (cawapres) pendamping Anies Baswedan. Bakal cawapres Anies sejatinya masih misteri.

"Aparatur parpol Koalisi Perubahan ini harus tidak bikin gaduh," kata Ketua DPP Partai NasDem Ahmad Effendy Choirie atau Gus Choi di Gedung Akademi Bela Negara (ABN) NasDem, Jakarta Selatan, Minggu, 27 Agustus 2023.

Effendy mengatakan soal pengumuman cawapres Anies sudah ditegaskan oleh KPP menunggu momen yang tepat. Sehingga, desakan untuk segera mengumumkan pendamping Anies tak perlu buru-buru.

Baca juga: Pengamat Menilai Sejumlah Isu Landasi Pertemuan Anies dan KPP di Cikeas

Menurut dia, para kader parpol di KPP harus legawa dengan kondisi tersebut. Terlebih, Anies sudah diberikan kewenangan penuh untuk menentukan bakal cawapresnya.

"Tidak perlu ada desakan-desakan, tidak boleh ada yg bikin heboh tidak boleh ada yang menyerang sana sini secara internal koalisi ini, semua harus lapang dada, legawa, pikiran yang waras, semua menyerahkan sama capresnya. Itu sudah disepakati," jelas Effendy.

Baca juga: PKS Sampaikan Kriteria Cawapres yang Bisa Dipilih Anies

Ia menilai semua pihak di KPP harus sabar dan mengendalikan diri. Karena perihal cawapres Anies digodok oleh orang-orang hebat, dalam hal ini Tim 8 KPP.

"Karena hitungan elite partai terutama Mas Anies itu kan pasti berpikir, momen yang tepat dan siapa yang tepat, kan sudah, mereka itu orang-orang hebat semua, enggak usah diragukan," tegas Effendy.

 

(Z-9)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat