visitaaponce.com

Anies Ajak Masyarakat Gelorakan Semangat Perubahan

Anies Ajak Masyarakat Gelorakan Semangat Perubahan
Bakal capres dan cawapres Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar(AFP)

Bakal palon presiden (capres) Anies Baswedan mengajak masyarakat membangun kekuatan spiritual dan semangat yang pantang menyerah. Itu dibutuhkan untuk melakukan perubahan dan memperbaiki situasi di masyarakat saat ini. Hal tersebut ia sampaikan saat mengikuti kegiatan senam dan jalan sehat di Depok, jawa Barat, Sabtu (28/10).

"Dengan datang ke sini, kita menunjukkan ikut bertanggung jawab terhadap keadaan bangsa ini," kata Anies.

Anies kemudian bertanya kepada para peserta jalan sehat, apakah mereka ingin ketimpangan didiamkan saja. Massa serentak menjawab menginginkan perubahan. Anies pun memahami bahwa maysarakat memang mendambakan perubahan ke arah yang lebih baik.

Baca juga: Cak Imin: Pemimpin Sukses adalah yang Pernah Menderita

"Depok sudah memancarkan perubahan untuk Indonesia," tuturnya.

Mantan menteri pendidikan itu meyakini, jika suara di Jawa Barat bisa dikantongi secara maksimal, ia dan pasangan bakal calon wakil presiden Muhaimin Iskandar bisa memenangi Pilpres 2024 mendatang.

Baca juga: Anies-Muhaimin Sapa Warga Depok

Sementara itu, Muhaimin yang juga hadir dalam kegiatan tersebut menyatakan dirinya melihat masyarakat yang hadir sangat bergairah dengan energi perubahan.  

"Untuk itu, ayo kita lakukan perubahan dengan mulia dan adil. Mari kita bersatu untuk Amin yang tak bisa dibendung dan dikalahkan," tegasnya. (Ant/Z-11)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat