visitaaponce.com

Advokat Simon Petrus Dipanggil KPK Terkait Harun Masiku

Advokat Simon Petrus Dipanggil KPK Terkait Harun Masiku
KPK memanggil advokat Simon Petrus terkait kasus dugaan suap pergantian antarwaktu (PAW) anggota DPR dengan tersangka Harun Masiku(Antara)

KOMISI Pemberantasan Korupsi (KPK) memanggil advokat Simon Petrus terkait kasus dugaan suap pergantian antarwaktu (PAW) anggota DPR dengan tersangka sekaligus buronan Harun Masiku

“(Pemeriksaan) bertempat di Gedung Merah Putih KPK,” kata juru bicara bidang penindakan KPK Ali Fikri melalui keterangan tertulis, Rabu (29/5).

Ali enggan memerinci informasi terkait Harun yang akan didalami penyidik. Sampai saat ini pencarian mantan caleg dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu belum membuahkan hasil.

Sebelumnya, Mantan Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Wahyu Setiawan mempertanyakan alasan KPK belum berhasil menangkap Harun. Padahal, eks komisioner KPU itu sudah diadili dan bebas bersayarat.

“Saya juga mempertanyakan kenapa KPK tidak segera menangkap Harun Masiku. KPK kan bisa menangkap saya, kenapa Harun Masiku tidak bisa ditangkap?” kata Wahyu di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, Kamis, 28 Desember 2023. (Z-3)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Thalatie Yani

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat