visitaaponce.com

Pilgub Jakarta Masih Jadi Etalase Politik Nasional

Pilgub Jakarta Masih Jadi Etalase Politik Nasional
Mantan Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua dan tiga Basuki Tjahaja Purnama (kiri) dan Anies Baswedan (kanan)(MI / Galih Pradipta)

DEPUTI Bappilu DPP Partai Demokrat, Kamhar Lakumani, menyebut bahwa Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta masih menjadi etalase politik nasional yang menyita perhatian publik.

‘Menururnya, bursa Cagub Jakarta masih cair karena sampai saat ini memang belum ada keputusan final dari Koalisi Indonesia Maju (KIM),” ungkap Kamhar kepada Media Indonesia, Minggu (23/6).

“Karena masih menjadi etalase politik nasional dan menarik perhatian publik, maka pasangan Cagub dan Cawagub Jakarta tentunya mesti diputuskan secara cermat dan seksama guna memperoleh kesuksesan pada Pilgub mendatang,” tambahnya.

Baca juga : Pilkada DKI Bisa Lebih Keras dari Pilpres 2024

Maka, kata Kamhar, Partai Demokrat sebagai salah satu partai KIM berkomitmen untuk menyelaraskan koalisi yang telah terbangun.

Utamanya, kata Kamhar, pada Pemilihan Gubernur, Demokrat mengikhtiarkan sebanyak mungkin yang linear di KIM, terutama untuk daerah-daerah yang menjadi etalase dan barometer politik nasional seperti pilkada Jakarta.

Kamhar menyebut Partai Demokrat mengikhtiarkan agar bisa mengajukan kadernya sebagai calon Wakil Gubernur.

Baca juga : TKN Pastikan Jokowi tak Miliki Kepentingan di Pilkada 2024

“Ada Iti Octavia Jayabaya mantan Anggota DPR RI dan Bupati Lebak 2 periode, Mujiono Anggota DPRD DKI yang terpilih untuk periode ke-4 yang juga Ketua DPD Partai Demokrat DKI Jakarta dan Ali Muhammad Suharli Anggota DPRD Provinsi DKI Jakarta 2 periode,” tandas Kamhar.

Sementara itu, Ketua DPP Partai Golkar Dave Akbarshah Fikarno Laksono menanggapi perkembangan peta koalisi pilgub DKI kali ini yang disebut akan menduplikasi kompetisi di Pilpres.

Dave menyebut seluruh partai punya pandangan masing-masing untuk bertarung di Pilkada DKI Jakarta.

“Banyak pandangan mengenai pilkada ini, khususnya DKI, kita lihat siapa saja yang pasti akan maju,” terang Dave kepada Media Indonesia, Minggu (23/6). (Z-8)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putra Ananda

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat