visitaaponce.com

FA akan Laporkan Ulah Pendukung Hongaria ke FIFA

FA akan Laporkan Ulah Pendukung Hongaria ke FIFA
Para pendukung Hongaria menyaksikan laga kualifikasi Piala Dunia antara Inggris dan Hongaria di Stadion Wembley.(AFP/Ben STANSALL )

PENDUKUNG Hongaria terlibat bentrok dengan polisi Inggris di Wembley, Rabu (13/10) dini hari WIB, setelah seorang pendukung ditangkap karena melontarkan pernyataan rasis kepada seorang pengawas pertandingan di laga kualifikasi Piala Dunia.

Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) mengatakan akan melaporkan insiden itu ke FIFA dan menggelar penyelidikan tersendiri.

"Kami akan melakukan penyelidikan dan kemudian melakikan insiden ini ke FIFA," ujar FA.

Baca juga: Inggris Ditahan Imbang Hongaria di Wembley

Sebelumnya, beberapa saat setelah kick-off, terjadi kerusuhan di bagian stadion yang ditempati sekitar 1.000 pendukung Hongaria.

Puluhan pendukung Hongaria menyerbu pengawas pertandingan yang terpaksa mundur dan polisi bersenjatakan tongkat tiba.

Perkelahian berlanjut selama beberapa menit sebelum polisi antihuru-hara akhirnya bisa memulihkan ketertiban.

Polisi Inggris meningkatkan keamanan untuk mencegah masalah ditimbulkan para pendukung fanatik Hongaria.

Namun, insiden itu terjadi saat polisi berusaha menangkap seorang pendukung Hongaria yang melontarkan pernyataan rasis kepada seorang pengawas pertandingan.

Para pendukung Hongaria juga mencemooh para pemain Inggris yang berlutut sebelum pertandingan dan mengangkat spanduk mengecam aksi antirasisme itu.

"Tidak lama setelah pertandingan malam ini di Wembley, petugas mendatangi bangku penonton untuk menangkap seseorang yang melakukan pelanggaran rasisme atas pernyataan yang dilontarkannya ke arah pengawas pertandingan," ungkap Kepolisian Metropolitan London di Twitter.

"Saat polisi melakukan penangkapan, insiden kecil terjadi yang melibatkan penonton lainnya. Namun, ketertiban bisa cepat ditegakkan dan sejak saat itu tidak ada lagi insiden yang terjadi," lanjut polisi.

Ini bukan kali pertama pendukung Hongaria berulah dalam laga kualifikasi Piala Dunia melawan Inggris.

Kemenangan 4-0 Inggris di Budapest, September lalu, diwarnai yel-yel rasisme dari para pendukung Hongaria yang dialamatkan kepada Raheem Sterling dan Jude Bellingham.

Sejumlah benda juga dilemparkan ke arah para pemain Inggris di Puskas Arena.

Hongaria diganjar hukuman dua laga tanpa penonton di kompetisi FIFA, satu sebagai hukuman percobaan selama dua tahun.

UEFA juga menghukum Hongaria dengan menggelar laga tanpa penonton setelah pendukung Hongaria melontarkan ejekan rasisme dan mengangkat spanduk homofobia dalam laga Piala Eropa 2020 di Budapest. (AFP/OL-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat