visitaaponce.com

Ini Agenda Mesut Ozil Selama di Indonesia

Ini Agenda Mesut Ozil Selama di Indonesia
Mesut Ozil(AFP)

DUNIA sepak bola di Tanah Air kembali kedatangan bintang kelas dunia. Mantan bintang Real Madrid dan Arsenal Mesut Ozil bakal menyambangi Indonesia, Selasa (24/5).

Agenda Ozil di Indonesia untuk memenuhi agenda kolaborasi dengan salah satu brand olahraga asal Inggris yang bekerja sama dengan PT Aggiomultimex International Group, Concave.

"Sejak 2021, Concave Indonesia sudah berkolaborasi dengan Mesut Ozil. Dalam kolaborasi ini, Mesut Ozil memiliki peran sebagai Creative Director Concave Asia, dan khusus mendesain koleksi ekslusif Concave M10," ujar CEO PT Aggiomultimex International Grup, Subagio Lembono lewat keterangannya, Senin (23/5)

Selama di Indonesia, selain mengunjungi pabrik Concave, Mesut Ozil juga akan melakukan kegiatan CSR bersama sejumlah atlet muda dan anak-anak kurang mampu, yang memiliki talenta di bidang
sepak bola. Menurut Subagio, agenda ini bagian dari ketertarikan Mesut Ozil dengan isu sosial
dan perkembangan dunia sepakbola.

“Coaching clinic bersama Mesut Ozil ini ditujukan untuk memberikan dukungan pelatihan sepakbola kepada anak-anak Indonesia yang memang memiliki talenta atau bakat di olahraga sepakbola,” kata Subagio.

Sebelumnya, rencana kedatangan Mesut Oezil ke Indonesia diketahui lewat video singkat yang diunggah di akun Twitter pribadi sang pemain, Kamis (19/5)

Dalam video singkat tersebut, Mesut Oezil yang tampak berada di dalam mobil mengatakan bahwa dirinya akan datang ke Indonesia.

"Hei Indonesia, saya akan datang. Nantikan perjalanan saya ke Indonesia. Sampai jumpa Jakarta," tulis Mesut Oezil yang turun memberikan emoji bendera Merah Putih serta dua hati berwarna merah dan putih dalam unggahannya tersebut.

Ozil merupakan bintang sepak bola papan atas di era 2010-an. Namanya melejit bersama Real Madrid dan Arsenal. Ia dikenal sebagai raja assist di dua klub yang memanjakan rekan-rekan setimnya.


Kini di usia 33 tahun, ia berkostum Fenerbahce yang berlaga di Liga Turki. Bersama timnas Jerman, Ozil sukses memenangkan Piala Dunia 2014. (OL-8)


 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Polycarpus

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat