visitaaponce.com

Ditumbangkan Rayo Vallecano, Barcelona Gagal Perlebar Jarak dari Real Madrid

Ditumbangkan Rayo Vallecano, Barcelona Gagal Perlebar Jarak dari Real Madrid
Reaksi para pemain Barcelona saat kalah dari Rayo Vallecano.(AFP/Pierre Phillip Marcou)

Barcelona gagal memetik kemenangan dalam pekan ke-31 La Liga yang digelar Kamis (27/4) dini hari WIB. Tim asuhan Xavi Hernandez itu takluk 2-1 dari Rayo Vallecano di Stadion de Vallecas, Madrid.

Meski menelan kekalahan, Barcelona tetap kokoh di puncak klasemen dengan torehan 76 poin. Mereka unggul 11 angka dari rival abadinya, Real Madrid, yang mengantongi 65 poin di peringkat kedua. Sementara, Rayo Vallecano atas kemenangan tersebut naik ke posisi 9 dengan raihan 43 poin.

Jalannya pertandingan

Tim tuan rumah mampu unggul terlebih dahulu pada menit ke-19 melalui gol yang dicetak Alvaro Garcia. Ia memanfaatkan dengan baik umpan Camello sehingga skor berubah menjadi 1-0.

Baca juga: Rayakan Ulang Tahun Ke-120, Atletico Hajar Mallorca

Setelah kebobolan, Barcelona langsung merespon dan sempat mengancam gawang Rayo Vallecano melalui tendangan Robert Lewandowski. Sayangnya, bola dapat dihalau kiper Stole Dimitrievski.

Pada sisa waktu babak pertama, kedua tim tetap bermain menyerang dan saling memberikan ancaman. Namun, hingga turun minum, skor 1-0 untuk tetap bertahan.

Baca juga: Kekalahan atas Girona Jadi Peringatan untuk Real Madrid

Pada babak kedua, pasukan asuhan Andoni Iraiola langsung mengambil inisiatif menyerang dan mampu menggandakan keunggulan menjadi 2-0 berkat gol yang dicetak Fran Garcia pada menit ke-53.

Tertinggal dua gol, Barcelona tidak patah semangat dan berusaha untuk bangkit.

Blaugrana berhasil memperkecil jarak pada menit ke-83 setelah Lewandowski membobol gawang Rayo Vallecano melalui tendangan voli. Skor berubah menjadi 1-2.

Pada sisa waktu babak kedua, Barcelona sempat beberapa kali mengancam tetapi semua upaya itu selalu kandas.

Skor 2-1 untuk Rayo Vallecano bertahan hingga peluit akhir dibunyikan. (Ant/Z-11)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat