visitaaponce.com

Menang, Lazio Amankan Posisi Kedua dan Tunda Pesta Scudetto Napoli

Menang, Lazio Amankan Posisi Kedua dan Tunda Pesta Scudetto Napoli
Para pemain Lazio melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Sassuolo di laga Serie A.(AFP/Vincenzo PINTO)

NAPOLI harus menunggu setidaknya selama satu hari untuk dinobatkan sebagai juara Serie A setelah Lazio menang 2-0 atas Sassuolo, Kamis (4/5) dini hari WIB, untuk kembali ke posisi kedua klasemen.

Lazio butuh kemenangan di Stadio Olimpico untuk secara matematis berpeluang menjadi scudetto saat Serie A menyisakan lima laga lagi serta mengamankan tiket ke Liga Champions.

Napoli, saat ini, unggul 15 poin dari Lazio menjelang laga melawan Udinese, Jumat (5/5) dini hari WIB, saat hasil imbang sudah cukup untuk memastikan anak-anak asuhan Luciano Spalletti menjadi juara Serie A.

Baca juga: Vlahovic Akhiri Paceklik Gol dan Antar Juventus ke Peringkat Dua

Karenanya, laga di Stadio Olimpico bukanlah untuk menentukan scudetto melainkan meraih keunggulan dalam perebutan tiket ke Liga Champions.

Lazio, kini, unggul enam poin dari peringkat lima Atalanta berkat gol kesembilan Felipe Anderson pada musim ini yang terjadi pada menit 14 laga usai menerima umpan Marco Antonio serta gol larut Toma Basic.

"Kami sangat senang. Kami tahu di tahap ini, semuanya tidak mudah. Meraih kemenangan akan semakin sulit," ungkap Anderson.

Baca juga: Napoli Butuh Satu Poin demi Mengunci Scudetto

Gol Anderson terjadi lima menit usai insiden aneh terkait gol Ciro Immobile. Gol itu dianulir karena offside namun kemudian disahkan usai ditinjau VAR namun kemudian dianulir lagi karena offside.

Peluang Lazio meraih tiket ke Liga Champions dibantu oleh AC Milan yang hanya bisa bermain imbang 1-1 melawan Cremonese.

Milan, yang berada di peringkat enam klasemen akan menjamu Lazio pada Sabtu (6/5) sebelum berhadapan dengan Inter Milan di semifinal Liga Champions.

Inter Milan berada di peringkat empat klasemen usai menang telak 6-0 atas Verona sebelum bertandang ke markas AS Roma, yang turun ke peringkat tujuh usai bermain imbang 1-1 di kandang Monza.

Juventus tertinggal satu poin di belakang Lazio di peringkat tiga usai menang 2-1 atas Lecce. (AFP/Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat