visitaaponce.com

Rayakan Gelar La Liga, Pemain Barcelona Diusir Pendukung Espanyol

Rayakan Gelar La Liga, Pemain Barcelona Diusir Pendukung Espanyol
Para pemain Barcelona berlari menuju ruang ganti setelah pendukung Espanyol menyerbu masuk ke lapangan.(AFP/Josep LAGO)

PARA pemain Barcelona harus melarikan diri dari lapangan saat pendukung Espanyol yang marah menyerbu masuk ke dalam lapangan untuk merusak pesta gelar La Liga Blaugrana, Senin (15/5) dini hari WIB.

Klub Catalan itu menang telak 4-2 atas Espanyol di Stadion RCDE di Cornella dan melalukan selebrasi usai wasit meniup peluit panjang. Namun, sekitar 100 pendukung Espanyol masuk ke lapangan membuat para pemain Barcelona kocar-kacir.

Para pemain Barcelona lari memasuki terowongan untuk menyelamatkan diri dengan pelatih Xavi Hernandez mengakui para pemainnya seharusnya menahan diri karena mereka tidak berada di stadion kandang mereka.

Baca juga: Menang di Kandang Espanyol, Barcelona Juara La Liga

"Ini adalah momen yang sangat emosional, momen yang tidak bisa tidak dirayakan setelah kerja keras selama berbulan-bulan," ujar Xavi.

AFP/Lluis GENE--Para pendukung Espanyol mengusir para pemain Barcelona yang melakukan selebrasi usai menjadi juara La Liga.

"Kami tidak melakukan selebrasi hanya karena kami berada di kandang Espanyol," lanjutnya.

Xavi tidak melihat para pendukung Espanyol masuk ke lapangan karena telah menuju ruang ganti setelah mengajak para pemain Barcelona untuk menyusulnya.

Baca juga: Real Madrid Menang Tipis Atas Getafe

"Saya meminta mereka segera masuk ke ruang ganti karena saya rasa perayaan kami sudah cukup," ungkap Xavi.

"Selebrasi itu normal namun kita harus sadar kita tidak berada di stadion kandang dan kita harus menghormati tuan rumah."

"Saya sasar emosi sulit dikendalikan namun saya mengatakan kepada mereka yang terbaik saat ini adalah segera masuk ke ruang ganti," pungkasnya. (AFP/Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat