visitaaponce.com

Konsa Sebut Bela Timnas Inggris Lebih Baik Ketimbang Berlibur

Konsa Sebut Bela Timnas Inggris Lebih Baik Ketimbang Berlibur
Bek timnas Inggris Enzi Konsa(AFP/Paul ELLIS)

BEK Aston Villa Enzi Konsa sedang berencana untuk berlibur sebelum mendapatkan panggilan untuk memperkuat timnas Inggris

Konsa berperan penting dalam kebangkitan Aston Villa di bawah kendali Unai Emery selama setahun terakhir.

Namun, dia tetap tidak dipanggil ke timnas Inggris oleh pelatih Gareth Southgate untuk laga kualifikasi Piala Eropa 2024 melawan Malta dan Makedonia Utara.

Baca juga: Cole Palmer Dipanggil ke Timnas Inggris

Konsa merupakan pemain yang dipanggil susulan bersama Cole Palmer dan Rico Lewis, Minggu (12/11), setelah James Maddison, Lewis Dunk, dan Callum Wilson mundur karena cedera.

"Saya tengah pulang dari pertandingan pada Minggu. Kala itu, saya dan istri berbicara mengenai rencana berlibur. Namun, dua menit kemudian saya ditelepon dan dipanggil ke timnas," ujar Konsa.

"Rasanya sangat aneh. Saya masih belum memproses hal itu hingga saya tiba di rumah. Saya rasa istri saya sedikit menangis. Dia lebih senang ketimbang saya," lanjutnya.

Baca juga: Sterling tidak Dipanggil Timnas Inggris untuk Laga Kualifikasi Piala Eropa

Pemain belakang berusia 26 tahun itu merupakan bagian dari timnas Inggris U-20 yang menjadi juara Piala Dunia 2017 dan telah tampil tujuh kali di timnas U-21.

Namun, dia mengaku berterima kasih kepada Emery sehingga dipanggil ke timnas senior Inggris.

"Saya tahu saya masih harus mengembangkan permainan saya. Baru dua musim terakhir ini Aston Villa bangkit dan hal itu membantu saya berkembang sebagai pemain," ungkap Konsa.

"Saya tahu waktu saya akan datang. Saya bersabar dan kini saya sangat bangga," lanjutnya.

Konsa berpeluang dimainkan oleh Southgate mengingat Inggris telah memastikan tiket ke Piala Eropa 2024.

Timnas Inggris akan menjamu Malta di Stadion Wembley, Jumat (17/11) sebelum bertandang ke markas Makedonio Utara, Senin (20/11). (AFP/Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat