visitaaponce.com

Kalahkan Clermont, Marseille Bukukan Kemenangan Beruntun Keempat

Kalahkan Clermont, Marseille Bukukan Kemenangan Beruntun Keempat
Pemain Marseille Amir Murillo (kiri) dan Pierre Emerick-Aubameyang melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Clermont di laga Ligue 1.(AFP/Christophe SIMON)

DUA gol di babak pertama yang dicetak Amir Murillo dan Amine Harit memastikan Marseille menang 2-1 atas Clermont di laga lanjutan Ligue 1, Minggu (17/12).

Anak-anak asuhan Gennaro Gattuso tampaknya telah mengamankan poin penuh sebelum Clermont memperkecil ketertinggalan lewat gol Jim Allevinah di menit 58 namun Marseille sukses mempertahankan keunggulan mereka.

Kemenangan atas Clermont, yang merupakan tim juru kunci klasemen, merupakan kemenangan beruntun keempat Marseille di laga Ligue 1.

Baca juga: Lyon Sabet Kemenangan Dramatis melawan Monaco dengan Gol Jeffinho di Menit Akhir

"Saya sangat senang hari ini. Kami tampil apik di babak pertama, baik secara taktis maupun teknis," ujar Gattuso.

"Di babak kedua, penampilan kami menurun," imbuh pelatih Italia itu yang menyebut anak-anak asuhannya masih merasa kelelahan usai bermain melawan Brighton and Hove Albion di laga Liga Europa, Jumat (15/12) dini hari WIB.

"Kami baru tidur pukul 5.30 selepas laga itu. Saat Anda kehabisan energi dan kalah, sulit untuk memulihkan kondisi," ungkap Gattuso.

Baca juga: Hattrick Lacazette Antar Lyon Hajar Toulouse

Di menit 26, Marseille mencetak gol pertama ketika Pierre-Emerick Aubameyang memberikan umpan matang kepada Murillo yang menjebol gawang Clermont.

Tim tuan rumah kemudian menggandakan keunggulan mereka di menit 42 ketika Aubameyang memberikan umpan kepada Iliman Ndiaye yang melepaskan tendangan yang masih bisa diselamatkan Clermont sebelum Harit menyambar bola muntah dan mencetak gol.

Clermont memperkecil ketertinggalan mereka di menit ke-13 babak kedua lewat gol Allevinah memanfaatkan sepak pojok.

Marseille sukses mempertahankan keuggulan 2-1 hingga laga berakhir. (AFP/Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat