visitaaponce.com

Lorenzo De Silvestri Selamatkan Bologna di Menit Terakhir Melawan Genoa di Serie A

Lorenzo De Silvestri Selamatkan Bologna di Menit Terakhir Melawan Genoa di Serie A
Lorenzo De Silvestri mencetak gol penyama kedudukan di masa injury time, membawa Bologna meraih hasil imbang 1-1 melawan Genoa.(Bologna)

BEK veteran Lorenzo De Silvestri muncul dari bangku cadangan, untuk mencetak gol penyama kedudukan di masa injury time dan memberikan Bologna hasil imbang 1-1 di kandang melawan Genoa dalam pertandingan Serie A pada Jumat.

Bologna, yang berambisi mendapatkan tempat di kompetisi Eropa, mengalami kekalahan 3-0 dari Udinese pada pertandingan terakhir mereka di tahun 2023, dan mereka terancam mengalami kekalahan lagi pada pembukaan tahun baru.

Sepakan bebas setelah 20 menit oleh Albert Gudmundsson, gol keduanya dalam musim ini, memberikan keunggulan bagi Genoa.

Baca juga: Bologna Kalahkan Inter di Coppa Italia Lewat Babak Tambahan Waktu

Namun, Lorenzo De Silvestri yang berusia 35 tahun, yang masuk sebagai pemain pengganti di akhir pertandingan, menyelamatkan satu poin pada menit kelima masa injury time.

Gol tersebut mencegah timnya dari mengalami dua kekalahan berturut-turut untuk pertama kalinya musim ini. "Kami menunjukkan bahwa kami memiliki karakter. Jenis pertandingan seperti ini penting untuk perkembangan tim muda seperti kami," tegas De Silvestri.

Baca juga: Matteo Gabbia Pulang ke Villarreal

Bologna tetap berada di posisi kelima dalam klasemen Serie A dengan 32 poin, hanya terpaut satu tempat dari zona Liga Champions. (AFP/Z-3)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Thalatie Yani

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat