visitaaponce.com

Pedri Siap Perkuat FC Barcelona saat Melawan PSG di Liga Champions

Pedri Siap Perkuat FC Barcelona saat Melawan PSG di Liga Champions
Gelandang FC Barcelona Pedri menyatakan bahwa dirinya siap untuk bertanding melawan PSG di Liga Champions(@FCBarcelona)

GELANDANG muda FC Barcelona, Pedri menyatakan bahwa dirinya sudah pulih dari cedera.

Pedri mengalami cedera engkel pada beberapa pekan lalu saat memperkuat FC Barcelona.

Bahkan, saat itu tidak hanya Pedri saja yang alami cedera namun gelandang andalan lainnya pun alami hal serupa.

Baca juga : Pulih dari Cedera, 3 Pemain FC Barcelona ini Siap Tampil di Liga Champions Melawan PSG

Ia adalah gelandang Timnas Belanda, Frenkie de Jong. 

Keduanya sudah menyatakan bahwa sudah siap berlaga pada pertandingan selanjutnya. 

Untuk pertandingan pertama di bulan April 2024 ini FC Barcelona akan menghadapi raksasa Perancis, PSG di Liga Champions

Baca juga : Pulih dari Cedera, Frenkie de Jong Siap Dimainkan di Pertandingan PSG vs FC Barcelona

Usai pulih dari cedera, Pedri mengungkapkan bahwa dirinya sudah siap untuk menghadapi PSG. 

Bahkan, ia juga sudah dalam kondisi fit saat ini. 

"Saya sangat baik secara mental. Pemulihannya berjalan sangat baik. Saya hanya berpikir untuk kembali," ujarnya.

Baca juga : PSG Ingin Datangkan Lamine Yamal dari FC Barcelona

Ia juga optimis kalau Blaugrana bisa memenangkan gelar Liga Champions musim ini.

"Memenangkan Liga Champions musim ini? Kami adalah Barca. Ini sangat rumit, tapi tentu saja kita bisa," katanya.

Selain Pedri, striker andalan FC Barcelona Ferran Torres pun sudah pulih dari cedera. 

Baca juga : Debut Liga Champions Bersama FC Barcelona, Pau Cubarsi Buat Napoli Kewalahan

Tiga pemain Blaugrana saat ini sudah siap untuk bertanding di Liga Champions. 

Untuk jadwal pertandingan FC Barcelona di bulan April 2024 ini akan menghadapi PSG, Real Madrid, Cadiz dan Valencia.

Untuk pertandingan melawan PSG di perempat final leg pertama dijadwalkan pada Rabu (11/4) pukul 02.00 WIB. 

Sedangkan untuk leg kedua pada Rabu (17/4) pukul 02.00 WIB. (Z-12)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Reynaldi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat