visitaaponce.com

Manchester United vs Liverpool, Virgil Van Dijk Hasil Imbang Murni Kesalahan Kami

Manchester United vs Liverpool, Virgil Van Dijk: Hasil Imbang Murni Kesalahan Kami
Virgil van Dijk mengamankan bola dari pemain Manchester United.(AFP)

Pemain belakang Virgil van Dijk menilai hasil tidak maksimal pada laga Manchester United vs Liverpool adalah murni kesalahan sendiri. Para pemain terlalu banyak membuang peluang hingga akhirnya the Reds hanya mampu bermain imabng 2-2.

"Sekali lagi, ini salah kami sendiri karena tak mampu mencetak lebih banyak," ujar van Dijk usai pertandingan.

Sedianya, Liverpool memiliki 28 percobaan tendangan. Namun, hanya tujuh yang mengarah ke gawang. Dua di antaranya berbuah gol dan lima lainnya diselamatkan Andre Onana.

Baca juga : Jadwal Liga Primer Inggris Pekan ke-32, Ada Big Match Manchester United vs Liverpool

Van Dijk menyayangkan dominasi yang dilakukan timnya tidak memberikan hasil signifikan.

Hasil imbang itu membuat Liverpool kehilangan puncak klasemen sementara. Mereka digusur Arsenal dengan poin yang sama yakni 71. Arsenal bisa duduk di posisi puncak akrena memiliki selisih gol yang lebih baik.

Pada laga selanjutnya, Liverpool akan memainkan laga leg pertama perempat final Liga Europa melawan Atalanta di Anfield pada Jumat (12/4) pukul 02.00 WIB. Kemudian, mereka akan bertarung lagi di Liga Primer Inggris menjamu Crystal Palace di Anfield pada Minggu (14/4) pukul 20.00 WIB. (Ant/Z-11)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat