visitaaponce.com

Ini Cara Mengatur Ulang iPhone agar Data Terhapus Bersih

Ini Cara Mengatur Ulang iPhone agar Data Terhapus Bersih     
Ponsel Iphone(AFP/Loc Venance)

MELAKUKAN pengaturan ulang atau mereset iPhone kadang dibutuhkan ketika ingin menjual iPhone. Begitu juga ketika iPhone terkunci karena lupa kata sandi. 

Untuk bisa menghapus semua muatan dalam iPhone harus dilakukan hard reset atau pengaturan total. Dengan begitu iPhone akan tampil sepenuhnya seperti ketika belum digunakan.

Baca juga : Ini 10 Cara Perbaiki Keyboard Laptop yang Rusak

Berikut cara mereset ulang iPhone.

1. Masuk ke ‘Settings’ yang ada di iPhone Anda

2. Pilih menu ‘General’

3. Klik menu ‘Reset’

4. Pilih tulisan "Erase All Content and Setting

Harus diingat bahwa memilih melakukan hard reset berarti menghapus semua isi yang ada di iPhone. Termasuk file media seperti foto dan video.

Karena itu, pastikan semua file telah diamankan atau di-back up sebelum melakukan hard reset. (OL-7)
 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat