visitaaponce.com

Wah Sekarang Pengguna Bisa Gunakan Dua Akun WhatsApp di Ponsel

Wah! Sekarang Pengguna Bisa Gunakan Dua Akun WhatsApp di Ponsel
Aplikasi perpesanan, WhatsApp.(Istimewa)

WhatsApp memperkenalkan fitur baru di mana pengguna bisa menggunakan dua akun bersamaan di satu ponsel. Hal tersebut diungkapkan oleh CEO Meta Mark Zuckerberg melalui unggahannya di Facebook.

"Beralih di antara dua akun di WhatsApp. Sekarang Anda akan dapat memiliki dua akun WhatsApp di satu ponsel dalam aplikasi," tulis Zuckerberg dikutip Kamis (19/10).

Dilansir dari WhatsApp Blog, fitur ini akan memudahkan pengguna untuk beralih antar akun, seperti akun kantor dan akun pribadi. Pengguna tidak perlu lagi log out, membawa dua ponsel untuk dua akun berbeda atau khawatir mengirim pesan dari akun yang salah.

Baca juga: WhatsApp Kembangkan Fitur Pencarian Pesan Berdasar Tanggal

Untuk membuat akun kedua, pengguna memerlukan nomor telepon dan kartu SIM kedua, atau ponsel yang menerima multi-SIM atau eSIM. Untuk menggunakan fitur ini, bisa membuka pengaturan WhatsApp, klik tanda panah di samping nama pengguna, dan klik "Tambah akun". Pengguna dapat mengontrol pengaturan privasi dan notifikasi pada setiap akun. Fitur ini disebut akan diluncurkan dalam beberapa minggu ke depan.

Sebelumnya, pengguna bisa menggunakan dua akun WhatsApp di satu ponsel. Akan tetapi, hal tersebut bisa dilakukan dengan aplikasi lain yang bukan resmi milik Meta sebagai induk perusahaan WhatsApp.

Baca juga: Fitur Baru WhatsApp Permudah Pengguna Bertransaksi

Pihak WhatsApp mengingatkan pengguna untuk menggunakan WhatsApp resmi dan jangan mengunduh versi tiruan atau palsu sebagai cara untuk mendapatkan lebih banyak akun di ponsel. Mereka mengimbau pesan pengguna hanya aman dan bersifat pribadi ketika menggunakan WhatsApp resmi.

(Z-9)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat