visitaaponce.com

Komunikasi Berbasis Fiber Optik Dianggap Lebih Tahan Banting

Komunikasi Berbasis Fiber Optik Dianggap Lebih Tahan Banting 
Ilustrasi peremajaan fiber optik(Ilustrasi)

Penggunaan layanan internet berbasis fiber optik bisa dijadikan backbone atau tulang pungung keberlangsungan operasional tenant di Kawasan Industri Kendal. Sebab, koneksi internet yang dihasilkan stabil, cepat, dan transfer data yang lancar tanpa terpengaruh oleh kondisi cuaca buruk, seperti hujan.

Direktur Kawasan Industri Kendal Didik Purbadi menyampaikan, peran ICT atau Information & Communication Technology memang amat penting guna mendukung proses produksi hingga efisiensi operasional bisnis di seluruh tenant dalam Kawasan Industri Kendal.

“Peran infrastruktur konektivitas di dalam ekosistem industri kita merupakan salah satu yang penting, di mana melalui layanan ini bersama dengan mitra-mitra dari ICTel, dapat menggerakan proses bisnis tenant-tenant, dapat meningkatkan efisiensi operasional dan memungkinkan untuk terjadinya inovasi,” kata Purbadi dalam acara tenant gathering belum lama ini. 

Menurut dia, acara pertemuan antara tenan di KIK bisa digunakan untuk bertukar ide, membandingkan atau mengeksplorasi provider mitra ICTel terhadap kebutuhan internet setiap tenant. Karena, setiap jenis industri akan membuat tiap tenant memiliki kebutuhan kecepatan layanan internet berbeda. Karenanya, penting mengetahui keunggulan dari setiap provider mitra ICTel dengan kebutuhan layanan internet yang dimiliki tiap tenant. 

Direktur Utama PT Infrastruktur Cakrawala Telekomunikasi Iman Firmansyah menambahkan, ICTel bersama dengan Kawasan Industri Kendal terus mengupayakan penerapan teknologi informasi dan komunikasi yang unggul sebagai komitmen mendukung pertumbuhan bisnis para tenant di Kawasan Industri Kendal. (Z-10)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Gana Buana

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat