visitaaponce.com

Deretan Desainer Fesyen Ternama Ini Ikut Ramaikan Koleksi Jade Jakarta

Deretan Desainer Fesyen Ternama Ini Ikut Ramaikan Koleksi Jade Jakarta
Store Jade Jakarta(dok. Jade Jakarta)

JADE Jakarta memiliki beberapa karya baru dari desainer ternama dunia di storenya. Adapun deretan desainer tersebut adalah Self-Portrait, Tibi, Alo Yoga, dan juga kurasi denim pilihan terbaik dari rumah mode desainer Frame dan Good American. Semuanya memiliki ciri khas tersendiri dalam fesyen yang ditampilkan. 

Self-Portrait merupakan salah satu rumah mode yang termasuk dalam wajah baru Jade. Pendirinya adalah Han Chong, seorang desainer kelahiran Malaysia yang mendirikan brand Self-Portrait.

Ia merupakan alumni dari Central Saint Martins sebuah sekolah mode di London. Ciri khas desainnya terletak pada gaun dan jumpsuits feminim cocok untuk pesta resepsi, pernikahan, dan acara spesial.

Desainer lainnya adalah Amy Smilovic yang mendirikan brand Tibi dan saat ini berbasis di kota New York, Amerika Serikat. Gaya desainnya banyak dipengaruhi oleh budaya dan tekstil lokal bernuansa etnik Tiongkok. Ciri khasnya bisa ditemukan pada desainnya yang sangat feminist, modern, dan santai.

Alo Yoga juga berpartisipasi dalam koleksi Jade Indonesia karena pakaiannya yang sangat stylish. Produk fesyen dari brand ini juga cocok untuk hangout dengan mempertahankan mode fesyen yang terlihat sporty dinamis.

Baca juga : Karin Novilda Digaet Spotify Bikin Podcast Aman Aja

Alo mulai berdiri pada 2007 dengan misi untuk menyebarkan kebaikan yoga dan olahraga pada pakaian dengan konsep studio-to-street. 

FRAME mulai berdiri pada 2012 dan sudah banyak menghasilkan karya yang menekankan pada fit to body sehingga terlihat pas di badan. Pendirinya adalah Erik Torstensson dan Jens Grede. Merek ini sangat terkenal dengan aksesoris, pakaian siap pakai, denim buatan tangan yang menggunakan bahan berkualitas seperti katun, sutra, kulit, dan kashmir. Untuk itulah Jade memamerkan koleksi FRAME yang sangat unik dan menarik.

Good American mempunyai slogan empower women everywhere sangat cocok dengan semangat Jade. Anda akan menemukan semua jenis pakaian untuk wanita, dengan berbagai bentuk juga ukuran. Good American bahkan memiliki berbagai koleksi denim, sepatu, sweats, bodysuits, dan berbagai jenis fashion lain.

Adanya store multibrand Jade Jakarta akan memudahkan untuk dapat menjangkau merek-merek terkenal luar negeri tentunya dengan kualitas yang terjamin.

“Jade memberikan esensi kemewahan pengalaman ritel di mana semua indra dimanjakan melalui tampilan khas Jade, yang terus berkembang dan terus mendorong batas kreasi dan inovasi,” sebut Ira Kwa. Buying Director Jade Jakarta. (RO/OL-7)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat