visitaaponce.com

ADB Investasi Kesehatan Bisa Pacu Pertumbuhan Ekonomi

ADB: Investasi Kesehatan Bisa Pacu Pertumbuhan Ekonomi
Aktivitas pekerja di pabrik masker wilayah Tangerang.(Antara)

ASIAN Development Bank (ADB) mendorong negara di kawasan Asia Tenggara untuk berinvestasi di sektor kesehatan. Sebab, langkah tersebut dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi, yang terdampak pandemi covid-19.

"Investasi kesehatan meningkatkan pertumbuhan ekonomi melalui naiknya partisipasi dan produktivitas tenaga kerja," ujar Presiden ADB Masatsugu Asakawa dalam keterangan resmi, Rabu (16/3).

Baca juga: Perjalanan Domestik tak Perlu Tes Covid-19, Epidemiolog: Deteksi Kasus Semakin Sulit

Laporan ADB yang dipaparkan di Southeast Asia Development Symposium (SEADS), menyebut investasi kesehatan dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi. Dalam hal ini, melalui kenaikan partisipasi dan produktivitas tenaga kerja.

Sebagai contoh, pertumbuhan ekonomi Asia Tenggara dapat meningkat 1,5 poin persentase, jika belanja di sektor kesehatan mencapai 5% dari PDB. Negara di Asia Tenggara juga perlu menginvestasikan banyak sumber daya ke sistem kesehatan untuk meningkatkan ketahanan terhadap potensi pandemi.

ADB turut merekomendasikan pemerintah untuk mendorong reformasi struktural. Tujuannya, meningkatkan daya saing dan produktivitas. Itu mencakup penyederhanaan prosedur dalam berusaha dan mengurangi hambatan perdagangan.

Baca juga: Bertemu Pimpinan ADB, Presiden Jokowi Paparkan Penanganan Pandemi dan Pemulihan Ekonomi

Upaya itu juga dilakukan dengan mendorong usaha skala kecil untuk mengadopsi teknologi baru. Serta, memberi pelatihan keterampilan yang dapat membantu pekerja mengatasi disrupsi pasar tenaga kerja.

Menurut ADB, pemerintah juga perlu menjaga kehati-hatian fiskal untuk mengurangi defisit dan utang. Berikut, memodernisasi administrasi pajak guna meningkatkan efisien dan memperluas basis pajak.(Ant/OL-11)
 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat