visitaaponce.com

SKK Migas dan KKKS Buka Lapangan Kerja untuk Fresh Graduate dan Tenaga Berpengalaman

SKK Migas dan KKKS Buka Lapangan Kerja untuk Fresh Graduate dan Tenaga Berpengalaman
Pembukaan Rekrutmen Bersama SKK Migas dan KKKS(Istimewa)
SKK Migas bersama sejumlah Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) membuka lapangan kerja melalui program Rekrutmen Bersama. Rekrutmen dilakukan untuk mengisi posisi kunci pada formasi organisasi 2023, baik pada tingkatan fresh graduates maupun experienced.
 
Peluncuran Program Rekrutmen Bersama diadakan berbarengan dengan kegiatan Bursa Karir Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) ke-40 yang dilaksanakan pada 14-15 Maret 2023.
 
"Dengan adanya target pencapaian rencana strategis (Renstra) Indonesia Oil and Gas 4.0 yang menargetkan pencapaian 1 Million Barrel Oil Per Day dan 12 Billion Standard Cubic Feet Per Day di tahun 2030, SKK Migas dan KKKS harus segera mengisi posisi-posisi kunci yang memang sangat dibutuhkan," ujar Senior Manager PSC Human Resource Managemet SKK Migas Ronnie Kurniawan mengungkapkan melalui keterangan resmi, Kamis (16/3).
 
Baca juga: Investasi Tinggi, PHE OSES Mendapat Apresiasi dari SKK Migas
 
Rekrutmen Bersama SKK Migas dan KKKS kali ini menyediakan kurang lebih 69 posisi dari berbagai disiplin keilmuan, khusus untuk fresh graduate. 
Adapun, untuk level experienced, tenaga yang dibutuhkan lebih banyak lagi.
 
Manager HRD Husky CNOOC Madura Limited (HCML) Wisnu Prasedyoko, yang merupakan salah satu pihak KKKS, mendukung penuh program Rekrutmen Bersama.
Pasalnya, HCML juga membutuhkan tenaga kerja muda yang kreatif dan memiliki semangat guna meningkatkan kinerja perusahaan.
 
Baca juga: Pertamina EP Adera Field Berhasil Tingkatkan Produksi Migas
 
"Dari 69 posisi yang ditawarkan, HCML pun ikut ambil bagian dan lowongan kerja ini akan ditutup pada 31 Maret mendatang,” ungkap Wisnu.
 
Kepala Perwakilan SKK Migas Jabanusa Nurwahidi membeberkan sejumlah manfaat yang bisa didapat jika bergabung dengan SKK Migas dan KKKS, yaitu berkesempatan berkarir di level global, keberlanjutan dalam pengembangan karir, dan kesempatan untuk mengembangkan diri.
 
Informasi mengenai Rekrutmen Bersama dirilis melalui website resmi SKK Migas. Pelamar juga bisa mengikuti informasi melalui sosial media Instagram SKK Migas di @humasskkmigas. 
 
Para pelamar yang lolos dalam tahap seleksi akan dihubungi oleh instansi yang bersangkutan sesuai data yang telah diberikan. Seluruh hasil proses seleksi bersifat mutlak dan menjadi kebijakan dari masing-masing instansi.
(Z-11)


Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat