visitaaponce.com

Pemerintah Bakal Bagi-bagi Rice Cooker Gratis

Pemerintah Bakal Bagi-bagi Rice Cooker Gratis
Pemerintah bagi-bagi rice cooker gratis(Ist)

PEMERINTAH melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menerbitkan aturan mengenai pembagian alat memasak berbasis listrik (AML) atau penanak nasi (rice cooker) secara gratis kepada masyarakat. Ini tertuang dalam Peraturan Menteri (Permen) ESDM Nomor 11 tahun 2023 tentang Penyediaan Alat Memasak Berbasis Listrik Bagi Rumah Tangga, yang diteken Menteri ESDM Arifin Tasrif pada Selasa (26/9).

Dalam beleid tersebut dijelaskan AML adalah pemanfaat tenaga listrik untuk memasak yang berfungsi menanak nasi, menghangatkan makanan, dan mengukus makanan dengan kapasitas 1,8 liter hingga 2,2 liter. Adapun penerima AML merupakan pelanggan PLN dengan daya 450 volt ampere (VA), 900 VA dan 1.300 VA yang berdomisili di daerah yang tersedia jaringan tenaga listrik tegangan rendah yang memperoleh pasokan listrik 24 jam. Pelanggan PLN tersebut hanya berhak menerima satu unit rice cooker.

Sekretaris Jenderal Kementerian ESDM Dadan Kusdiana menyampaikan, Permen ESDM No.11/2023 ditujukan untuk mengajak masyarakat beralih memanfaatkan energi bersih dengan pemakaian AML.

Baca juga: Korlantas Polri Kerahkan Kendaraan Listrik untuk Amankan KTT AIS 2023

"Kita ingin mendorong supaya terjadi pemanfaatan energi bersih di seluruh sektor. Selain transportasi dengan dorongan mobil listrik, di rumah tangga juga kita dorong dengan AML ini," ujarnya di Kantor Kementerian ESDM, Jakarta, Jumat (6/10).

Dalam Permen ESDM No.11/2023 dijelaskan menteri ESDM melalui direktur jenderal terkaif melakukan verifikasi calon penerima AML yang melibatkan PT PLN (Persero), PT PLN Batam, dan/atau pihak lain yang terkait.

Baca juga: Sumber Energi Listrik Rendah Karbon untuk Pembangunan Smelter Nikel

Calon penerima AML sebagaimana dimaksud diusulkan berdasarkan validasi kepala desa/lurah setempat atau pejabat setingkat yang akan didata oleh PLN.

"Pemanfaatan dengan bahan bakar listrik seperti AML itu akan kita lakukan di tahun ini," tegas Dadan.

Pemberian AML atau rice cooker gratis tersebut merupakan program clean cooking Kementerian ESDM. Pada November 2022, Kementerian tersebut telah menyatakan akan membagikan 680 ribu rice cooker gratis kepada masyarakat di tahun ini. Namun, pada Juni 2023, Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian ESDM Jisman Parada Hutajulu menyampaikan program clean cooking ditangguhkan karena terganjal pendanaan.

Dadan kemudian menegaskan dengan terbitnya Permen ESDM No.11/2023, program clean cooking akan dilanjutkan di tahun politik ini. Namun, tidak disebutkan berapa besaran anggaran yang dikucurkan pemerintah untuk membagikan rice cooker gratis ke masyarakat.

"Semua proses sudah diikuti dari segi anggaran dan sesuai dengan mekanisme yang ada," pungkas Dadan. (Z-10)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Gana Buana

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat