visitaaponce.com

Anwesh Bose Jabat Chief Growth Officer Dentsu Indonesia

Anwesh Bose Jabat Chief Growth Officer Dentsu Indonesia
Anwesh Bose.(MI/HO)

ANWESH Bose ditunjuk sebagai Chief Growth Officer dentsu Indonesia dan jabatan ini akan berlaku segera. Bekerja langsung dengan CEO dentsu Indonesia, Elvira Jakub, Anwesh akan mengembangkan inisiatif growth dan berkolaborasi antarseluruh unit guna menelusuri potensi pasar yang akan mendorong perusahaan serta kliennya untuk mencapai fase pertumbuhan selanjutnya.

"Kami telah mencapai kemajuan yang stabil. Dengan bergabungnya Anwesh, yang memiliki pengalaman luas tentang pasar dan konsumen di Indonesia, ini akan menjadi salah satu langkah strategis kami untuk terus membantu para pemasar dalam menggali potensi pasar dan menavigasi lanskap pemasaran yang terus berubah," ujar Elvira Jakub, CEO dentsu Indonesia, dalam keterangan tertulis, Selasa (2/4).

Kiprah Anwesh dalam bidang pemasaran, khususnya periklanan telah tercatat selama lebih dari 20 tahun ini. Sebagai veteran periklanan yang berpengalaman, ia telah mengarungi berbagai jabatan kepemimpinan di Indonesia maupun India, termasuk sebagai Presiden Direktur di Havas Group Indonesia, Senior Vice President di DDB India, Chief Growth Officer - Media di dentsu media India, dan menempati posisi kepemimpinan di perusahaan ad-tech, seperti Supermom Business dan Whisper Media, hingga terakhir menjabat sebagai President Director di The Academy Consulting.

Anwesh Bose menambahkan pihaknya ingin mendorong pertumbuhan dan inovasi bagi pemasar di Indonesia. Ia sangat antusias untuk membuat transformasi di berbagai keahlian lain seperti data, commerce, konten, dan influencer marketing untuk membuka berbagai peluang pasar yang baru.

Menyikapi pertumbuhan pesat lanskap media, Laode Hartanto akan berfokus dengan mengemban tanggung jawab baru sebagai Chief Growth Officer – Media dan memberikan laporan langsung kepada Aloysia Dian, CEO Media dentsu Indonesia. Perusahaan mengklaim telah mempertahankan sejumlah klien pengiklan teratas, baik dari perusahaan internasional maupun lokal. (Z-2)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Wisnu

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat