visitaaponce.com

Microsoft Siap Bangun Pusat Riset di Indonesia

Microsoft Siap Bangun Pusat Riset di Indonesia
Ilustrasi(AFP)

Menteri Komunikasi dan Informatika Menkominfo Budi Arie Setiadi mengungkapkan Microsoft Corporation berencana membantu pengembangan sumber daya manusia serta pusat riset di Indonesia. Rencana tersebut disampaikan langsung oleh CEO Microsoft Satya Nadella kepada Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (30/4).

"Mereka ingin membangun terutama dalam pembentukan digital talent, khususnya di bidang Artificial Intelligence (AI)," kata Budi Arie, di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa.

Berbeda dengan investasi yang dilakukan Apple, Microsoft hadir menawarkan investasi dalam pengembangan perangkat lunak dan Sumber Daya Manusia (SDM). Itu diniai penting bagi Indonesia dalam rangka menuju transformasi digital.

Baca juga : Presiden Jokowi Dijadwalkan Bertemu CEO Microsoft Satya Nadella

Indonesia menawarkan beberapa tempat untuk dijadikan area pengembangan riset pusat data, seperti di Bali dan Ibu Kota Nusantara.

Sayangnya, Menkominfo masih enggan mengumumkan besaran komitmen investasinya. Menurutnya hal tersebut akan diumumkan oleh Direktur Utama Microsoft Corporation Satya Nadella secara langsung.

"Pokoknya besarlah nilainya," kata Budi Arie.

Baca juga : Prabowo Subianto Dampingi Jokowi Temui Bos Microsoft Satya Nadella

Selain AI, juga dibahas pengembangan teknologi yang berhubungan dengan pertanian dan perikanan. Ia yakin dengan penggabungan teknologi dan kekuatan sumber daya manusia, Indonesia bisa menjadi negara maju.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Utama Microsoft Indonesia Dharma Simorangkir mengatakn pertemuan Satya Nadella dengan Presiden Jokowi adalah untuk menyampaikan komitmen terhadap pengembangan bisnis Microsoft dan investasi teknologi di Indonesia.

"Nanti diumumkan di JCC, mendengar langsung dari Satya Nadella, termasuk juga terkait keinginan Presiden untuk adanya pengembangan riset yang akan kami tindaklanjuti," kata Dharma. (Z-11)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat