visitaaponce.com

Arti Kata PMO yang Viral di Tiktok dan Dampaknya

Arti Kata PMO yang Viral di Tiktok dan Dampaknya
Tiktok(AFP/LOIC VENANCE)

APAKAH Anda pernah mendengar istilah PMO? Istilah tersebut sering digunakan di salah satu platform media sosial yakni Tiktok.

PMO merupakan singkatan dari porn, masturbate, orgasm. PMO merujuk pada kegiatan seksual yang dilakukan sambil menonton konten dewasa hingga mencapai orgasme. Kegiatan tersebut dapat menyebabkan kecanduan dan kemudian akan mengganggu kesehatan fisik serta mental seseorang.

Dampak dan Bahaya PMO

PMO sering digunakan sebagai coping mechanism saat seseorang menghadapi stres dalam hidup atau sebagai pengganti kehidupan seksual yang sehat.

Aktivitas PMO dapat merusak otak bagian depan yang terletak di belakang dahi. Jika bagian otak tersebut rusak, maka orang tersebut akan cenderung berperilaku impulsif dan kompulsif. Selain berdampak pada kerusakan otak seseorang, PMO juga dapat berdampak pada orang sekitar. Seseorang dapat menjadi lebih mudah emosi dan tidak bisa membuat keputusan dengan bijak.

Baca juga: Perbanyak Konten Edukatif, Kemendikbud-Ristek Gandeng TikTok

PMO terjadi karena orang tersebut tidak bisa mengontrol pikirannya. Jika otak sudah mengalami kecanduan seksual akan membuat orang tersebut ingin melakukan hal itu secara terus menerus.

Cara Mencegah PMO

1. Carilah kebiasaan baru - Cobalah untuk mencari kebiasaan yang berkaitan dengan kebiasaan yang ingin Anda ubah, seperti gantilah tontonan porno dengan acara tv yang menghibur.

2. Hindari pemicu - Jauhilah diri Anda dari hal-hal yang membuat keinginan menonton film porno muncul. Poster dan majalah yang berhubungan dengan seks juga dapat Anda buang. Selain itu, Anda juga dapat menyingkirkan barang-barang yang digunakan untuk masturbasi dari kamar.

3. Bersungguh-sungguh dalam upaya untuk berhenti - Bulatkan tekad Anda untuk berhenti dari kebiasaan buruk tersebut.

4. Jangan sering sendirian - Pergi ke tempat yang ramai dan tidak sepi, coba ajak teman untuk main bersama. Fokus Anda akan berubah menjadi lebih positif yaitu melakukan aktivitas di luar bersama teman Anda.

5. Berolahraga - Saat Anda berolahraga, tubuh Anda dapat menjadi lebih bugar dan sehat. Anda akan merasa capek dan tidak akan sempat melakukan aktivitas PMO.(OL-5)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat