visitaaponce.com

Legenda Broadway, Chita Rivera, Meninggal Dunia pada Usia 91 Tahun

Legenda Broadway, Chita Rivera, Meninggal Dunia pada Usia 91 Tahun
Chita Rivera, ikon Broadway meninggal dunia di usia 91 tahun.(AFP)

LEGENDA Broadway, Chita Rivera, meninggal dunia pada usia 91 tahun. 

Chita, yang memukau panggung Broadway selama enam dekade dengan pertunjukan seperti "West Side Story" dan "Chicago," meninggal di New York setelah mengalami "penyakit singkat," demikian pernyataan putrinya, Lisa Mordente. 

Rivera, seorang penyanyi, penari, dan aktris, menjadi salah satu entertainer paling terkemuka generasinya. Dilatih dalam vokal, piano, dan balet sejak usia muda, Rivera mulai menari di Broadway sebelum berusia 20 tahun dan terus melakukannya hingga awal 80-an. 

Baca juga : Penyanyi Tony Bennet Meninggal Diusia 96 Tahun

Ia mendapatkan 10 nominasi Tony Awards, penghargaan tertinggi Broadway, dan pada  2002, ia meraih penghargaan Kennedy Center dan Presidential Medal of Freedom di Gedung Putih pada tahun 2009.

Rivera, bersama aktris Rita Moreno, membuka jalan bagi bintang Puerto Rico lainnya, seperti Lin-Manuel Miranda dari "Hamilton," untuk merajai Broadway. Ia memerankan peran Anita dalam "West Side Story" pada 1957.

Rivera lalu memainkan peran penting dalam "Chicago" dan "Kiss of the Spider Woman," yang membuatnya memenangkan Tony Award tahun 1993.

Baca juga : Foto Cha Eun Woo dan India Eisley Viral, Cha Eun Woo, Mereka Kencan atau Apa Sih?

Lahir pada masa Depresi Besar pada 23 Januari 1933 di Washington, Rivera, yang awalnya dikenal sebagai Dolores Conchita Figueroa del Rivero, memulai karirnya dengan nama panggung Chita O'Hara sebelum akhirnya menjadi Chita Rivera. 

Meskipun sering merasa tidak cocok, ketekunan dan keberanian Rivera membawanya melalui berbagai peran di Broadway.

Rivera meninggalkan warisan besar dalam dunia pertunjukan dan memenangkan Tony untuk pencapaian seumur hidup pada tahun 2018. (AFP/Z-3)

Baca juga : Bintang K-Pop Yoona SNSD Siap Sapa Fans di Jakarta pada 3 Maret 2024 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Thalatie Yani

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat