visitaaponce.com

Naura Ayu Mengaku Sempat Depresi Bintangi My Nerd Girl 3

Naura Ayu Mengaku Sempat Depresi Bintangi My Nerd Girl 3
Naura Ayu(Instagram @naura.ayu)

PENYANYI sekaligus aktris, Naura Ayu, mengungkapkan dirinya sempat merasa depresi atau kelelahan mental selama berperan sebagai Rea dalam serial My Nerd Girl 3, yang tayang di layanan streaming Vidio

Dalam sebuah wawancara terbaru, Naura menceritakan tantangan yang dihadapinya selama proses syuting dan bagaimana peran tersebut memengaruhi kesehatan emosionalnya. Ia juga menjelaskan perannya kali ini sama sekali tidak ada scene kebahagian.

“Tantangan aku sih mungkin karena kayanya season ini depresif banget, jadi scenenya yang harus nangis dan sedih terus,” jelas Naura saat ditemui awak media di daerah Kawasan Senayan di Jakarta, Rabu (12/6).

Baca juga : Dian Sastrowardoyo Menantang Diri Sendiri dengan Bintangi Ratu Adil

“Dan aku kaya mostly engga ada scene bahagia di sini. Jadi, itu yang agak berat buat aku sih karena cukup draining juga buat syuting yang lama,” imbuhnya. 

 

Baca juga : Hana Malasan Mainkan Peran yang Jauh Berbeda di Serial Ratu Adil

Meskipun demikian, Naura mengaku hal itu tidak membuat dirinya stres. Ketika ia merasa karakter tersebut telah menguras energinya, Naura akan mencoba untuk beristirahat.

“Engga sih, draining aja ya, engga stress juga,” kata Naura.

“Dan sebenarnya kalau aku lagi drain atau apa, cara ngebalikinnya lagi istirahat bentar sih, apalagi kan biasanya kalau dari scene ke scene itu kan kita banyak ansamble kan. Jadi dari cast ke castnya juga kalau lagi siap-siap, aku pake waktu buat istirahat atau misalkan lagi kumpul bareng sama para cast yang lain itu juga bikin aku lupa sama rasa draining,” pungkasnya.

Baca juga : 'My Nerd Girl 2' Kembali Viral, Sudah Ditonton 2 Juta Kali di Vidio

Serial My Nerd Girl 3 bercerita tentang bagaimana setiap karakter di serial tersebut berubah memasuki dunia kampus. Serial ini juga terus berfokus pada karakter Rea (diperankan  Naura Ayu) dn Reyhan (diperankan  Devano Danendra).

Permasalahan pada seri ini bermula dari kejadian tidak terduga yang terjadi di kapal saat pesta Hari Valentine sedang diadakan.

Serial ini memperkenalkan karakter baru yang diperankan Saskia Chadwick yaitu Ziva dan Yesaya Abraham sebagai Dante.

Serial My Nerd Girl 3 akan tayang perdana pada 21 Juni 2024. (Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat