visitaaponce.com

Melawan Virus Korona dengan Konsumsi Ikan

Melawan Virus Korona dengan Konsumsi Ikan
Pembagian ikan segar dari Stasiun Karantina Ikan, Pengendalian Mutu, dan Keamanan Hasil Perikanan, Kupang untuk meningkatkan imun.(MI/Palce Amalo)

HAMPIR satu bulan, warga Desa Bena di Kecamatan Amanuban Selatan, Kabupaten Timor Tengah Selatan, Nusa Tenggara Timur jarang mengonsumsi ikan. Siklon Seroja meluluhlantahkkan bahan pangan di kebun, membuat warga kehilangan pendapatan untuk membeli makanan bergizi.

Hingga akhir pekan lalu, pegawai Stasiun Karantina Ikan, Pengendalian Mutu, dan Keamanan Hasil Perikanan (KIPM) datang ke sana membawa ikan segar hasil tangkapan nelayan Kupang.

Ratusan bungkusan plastik berisi ikan dibagikan kepada warga yang menunggu secara cuma-cuma, ada kembung dan tongkol. "Ibu-ibu bersama anaknya membutuhkan asupan gizi untuk melawan pandemi korona dan juga  melawan stunting. Warga sangat membutuhan makanan bergizi," ujar Febi Mautani, warga setempat, kemarin.

Bagi Dia, bantuan ikan seperti itu merupakan berkah, sebab, pasca siklon seroja, perekonomian warga belum pulih yang membuat warga tidak memiliki
kemampuan membeli makanan bergizi seperti ikan, daging, dan susu untuk anak-anak.

Kepala Stasiun KIPM Kupang, Jimmy Y Elwaren mengatakan protein ikan efektif meningkatkan imunitas dan kekebalan tubuh. "Ikan merupakan sumber protein dan memiliki kandungan omega-3 yang tinggi, kami mengajak masyarakat untuk bersama melawan covid-19 dengan mengkonsumsi ikan sehat dan bermutu," katanya.

Ikan kembung mengandung protein, kalsium, zat besi, fosfor, vitamin A, B1, C, D, E fosfor, dan omega-3. Tongkol juga mengandung omega-3, protein, vitamin A dan B12 yang memperkuat imun tubuh agar energi tetap terjaga dan tidak mudah terkena penyakit.

Menurutnya, KIPM membagikan dua ton ikan atau 650 paket secara cuma-cuma kepada warga di dua lokasi yakni Kelurahan Kelapa Lima, Kota Kupang serta di Desa Bena di pesisir selatan Pulau Timor tersebut.

Sebenarnya, menurut Jimmy pembagian ikan segar kepada warga sudah berlangsung enam tahun untuk membantu pemenuhan gizi masyarakat, tetapi di era pandemi, fokus pembagian ikan ditujukan untuk meningkatkan imunitas warga, selain warga harus menerapkan protokol kesehatan covid-19 secara ketat. (OL-13)

Baca Juga: Sebulan ini Konsumsi Pertamax di Jateng-DIY Meningkat

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Muhamad Fauzi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat