visitaaponce.com

Salad Id di Kupang, Imam Berkurban untuk Mensyukuri Nikmat Allah

Salad Id di Kupang, Imam: Berkurban untuk Mensyukuri Nikmat Allah
Lebih dari 1.000 umat muslim melaksanakan salat Idul Adha di Lapangan Polda Nusa Tenggara Timur, Senin (17/6/2024)(MI/PALCE AMALO)

LEBIH dari 1.000 umat muslim melaksanakan salat Idul Adha di Lapangan Polda Nusa Tenggara Timur, Senin (17/6). Dalam khotbahnya, Imam Qoimuddin Besa Hasan menekankan kepada umat muslim untuk selalu bersyukur atas nikmat Allah, sehingga jika ada umat tidak salad, artinya ia tidak mensyukuri nikmat Allah.

"Setelah Salat Idul Adha, khususnya berkorban, karena berkorban ini perintah Allah dan seluruh para nabi dan rasul, para kekasih-kekasih
Allah semua berkorban untuk Allah," kata Imam Qoimuddin Besa Hasan dalam khotbahnya.

Selain bersyukur atas nikmat Allah, perayaan Idul Adha, juga mengingatkan umat muslim untuk memperkuat rasa tanggungjawab sosial
dengan warga lainnya.

Baca juga : Idul Adha Menjadi Momentum Berlomba Mengejar Kebaikan dan Keikhlasan

Allah berfirman di dalam Alquran, sungguh kami telah memberimu nikmat yang sangat banyak, maka salatlah karena Tuhanmu dan berkurbanlah, Allah telah memberikan nikmat kepada kita yang banyak, padahal, lanjutnya, sebenarnya yang diberikan oleh Allah kepada kita baru sedikit baru satu persen.

Imam Qoimuddin Besa Hasan menyebut, Nabi Ibrahim diberi gelar kekasih Allah karena siap mengurbankan anaknya yang ditunggu selama 80 tahun. Menurutnya, para nabi dan rasul mendapatkan gelar orang dekat dengan Allah atau kekasih Allah

"Karena mereka orang yang paling banyak susahnya untuk agama Allah. Di antara nabi dan rasul Nabi Muhammad yang paling banyak berkorban menderita susah payah untuk agama, korban untuk agama bukan untuk menghinakan," ujarnya. (H-2)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Indrastuti

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat