visitaaponce.com

Contoh Hewan Ovovivipar dengan Dua Metode Reproduksi

Contoh Hewan Ovovivipar dengan Dua Metode Reproduksi
Ikan pari manta di perairan Taman Nasional Komodo.(MI/John Lewar.)

HEWAN ovovivipar adalah jenis hewan yang memiliki dua metode reproduksi, yaitu bertelur dan beranak. Hal ini karena hewan-hewan ini tidak memiliki plasenta yang memberikan makanan dan oksigen kepada anak-anaknya. Mereka juga tidak memiliki tali pusat yang menghubungkan embrio dengan induknya.

Secara umum, hewan memiliki tiga metode reproduksi yaitu bertelur (ovipar), beranak (vivipar), dan ovovivipar (bertelur dan beranak). Hewan ovovivipar biasanya dapat ditemukan di laut. 

Salah satu hewan ovovivipar ialah ikan hiu yang dapat menyimpan telur di dalam tubuhnya. Proses pembuahan terjadi ketika hiu jantan memasukkan claspernya ke dalam betina dan melepaskan sperma. Telur kemudian dibuahi saat berada di saluran telur dan terus berkembang. 

Baca juga: Pengertian Adaptasi Morfologi pada Hewan dan Contohnya

Setelah telur menetas, bayi hiu tetap berada di saluran telur betina dan terus tumbuh hingga cukup usia untuk lahir dan berenang di lautan. Selain hiu, berikut beberapa contoh hewan ovovivipar.

1. Kuda laut.

Kuda laut termasuk dalam kategori ovovivipar yang unik karena kuda laut melahirkan anak-anaknya dari telur yang diinkubasi di kantong kuda laut jantan. Selama pembuahan, kuda laut betina akan mentransfer telur ke jantan yang menampungnya dalam kantongnya selama masa perkembangan dan menetaskannya. Hal ini memungkinkan anak kuda laut untuk tumbuh dengan baik.

Baca juga: Cara Hewan Bergerak di Air, Udara, dan Darat

2. Ikan pari.

Ikan pari jantan dan betina juga mengalami pembuahan awal yang berupa telur. Telur tersebut menjadi embrio di dalam tubuh induk hingga mencapai masa cukup matang dan kemudian keluar dari tubuh induk dalam bentuk ikan.

3. Kadal.

Kadal diketahui menyimpan telur di dalam tubuhnya. Embrio kadal tumbuh dengan memanfaatkan kuning telur sebagai sumber nutrisi. Setelah embrio berkembang menjadi kadal baru, induk kadal melahirkannya.

4. Ular derik.

Ular derik merupakan salah satu reptil yang berkembang biak dengan cara ovovivipar. Setelah terjadi proses pembuahan, ular derik membawa telur di dalam tubuhnya. 

Kemudian, embrio ular dalam telur mendapatkan nutrisi dari kuning telur dan akan menetas setelah tiga bulan. Ular yang telah menetas kemudian dilahirkan oleh induknya.

5. Bunglon.

Hewan ini dapat meningkatkan populasi dengan menyimpan telur di dalam tubuh induknya. Kemudian, induk bunglon akan melahirkan anak-anaknya.

6. Platypus.

Platypus ialah hewan ovovivipar lain. Hewan ini merupakan spesies endemik yang banyak ditemukan di Australia. Platypus berkembang biak dengan cara ovovivipar setelah mengalami evolusi dari burung menjadi mamalia. (Z-2)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Wisnu

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat