visitaaponce.com

Kumpulan Doa Tidur Kristen Ungkapan Rasa Syukur pada Tuhan

Kumpulan Doa Tidur Kristen Ungkapan Rasa Syukur pada Tuhan
Ilustrasi(Freepik)

UMAT Kristen maupun Katolik selalu dianjurkan untuk berdoa dan memanjatkan syukur kepada Tuhan Yesus Kristus sebagai perantara Kudus kepada Allah Bapa yang bertahta di Kerjaan Surga.

Tanpa adanya doa, apa yang ada di dalam hati kita atau permohonan kita, tidak akan tersampaikan kepada sang pencipta. Termasuk doa sebeum tidur pun juga penting dilakukan. Berikut ini adalah kumpulan doa sebelum tidur.

1. Doa Sebelum Tidur Kristen dengan Rasa Syukur 

"Bapa Surgawi, dalam nama Yesus Kristus, anak-Mu yang dikasihi, aku datang di hadapan-Mu di malam ini. Terima kasih atas hari ini dan berkatilah aku saat aku beristirahat. 

Baca juga: Ini Ayat-Ayat Alkitab untuk Memotivasi Anda agar Lebih Bersemangat

Ya Tuhan, aku memohon perlindungan-Mu pada malam ini. Lindungi aku dari segala macam kejahatan dan bahaya. Lindungilah aku dari segala serangan musuh dan berikanlah aku tidur yang tenang dan damai. Terima kasih atas kasih-Mu yang tak terbatas dan anugerah-Mu yang luar biasa. Berkatilah keluargaku, saudara-saudaraku, dan teman-temanku. 

Lindungi mereka dengan kuasa-Mu dan berikanlah mereka tidur yang nyenyak. Bapa Surgawi, aku tahu bahwa Engkau selalu menyertai aku, baik di siang hari maupun di malam hari. Terima kasih atas segala sesuatu yang telah Engkau berikan kepadaku, dan aku memohon agar Engkau terus memberikan berkat-Mu kepadaku di hari esok. Aku memohon semua ini dalam nama Yesus Kristus. Amin." 

2. Doa Sebelum Tidur Kristen Memohon Perlindungan

"Selamat malam, Tuhan Yesus. Aku anak-Mu ini menghadap kepada-Mu hendak mengucapkan rasa syukur atas semua berkat dan kasih-Mu yang boleh aku rasakan. 

Baca juga: Ayat Alkitab tentang Cinta, Romantis Bisa Buat Kekasihmu

Kau berikan aku pengalaman luar biasa, kesehatan, orang-orang terdekat, dan masih banyak lagi. Aku mau berterimakasih atas kebaikan-Mu sepanjang hari ini. Sebentar aku ingin beristirahat, kiranya Engkau menjaga aku sepanjang malam, sehingga dapat beristirahat dengan tenang. Hanya di dalam nama-Mu kami sudah berdoa dan mengucap syukur. Amin."

3. Doa Sebelum Tidur Kristen Mohon Pengampunan 

"Ya Tuhan, saat ini saya berada di hadapan-Mu untuk memohon perlindungan dan berkat saat saya akan tidur. Terima kasih atas kasih sayang-Mu yang tak pernah berubah dan selalu menyertai hidup saya. Tuhan, saya mengaku segala dosa dan kesalahan yang saya perbuat hari ini, baik yang disengaja maupun tidak disengaja. Saya memohon ampunan atas dosa-dosa saya dan berjanji untuk tidak mengulanginya lagi. Saat ini, saya menyerahkan hidup saya dan segala sesuatu yang ada pada-Mu. 

Terima kasih atas semua berkat yang telah Kau berikan pada hidup saya. Terima kasih atas kebahagiaan, kesenangan, dan cobaan yang Kau berikan pada saya, semuanya memperkaya hidup saya. Sekarang, saya memohon agar Kau melindungi saya dari segala bahaya dan marabahaya pada malam ini. Saya berdoa agar Engkau menjaga keluarga saya, saudara-saudara saya, dan teman-teman saya dari segala bahaya dan menjaganya dengan kasih sayang-Mu. Tuhan, semoga saya dapat bangun besok pagi dengan tubuh yang sehat dan pikiran yang jernih. 

Berikanlah saya tidur yang nyenyak dan membantu saya untuk bangun esok hari dengan penuh semangat, berkat, dan kemurahan hati-Mu. Terima kasih atas doa yang telah Engkau dengarkan dan izinkanlah saya untuk tidur dengan tenang di bawah pelindungan-Mu. Semoga saya selalu menghadapi hari esok dengan rasa syukur dan iman yang semakin kuat dalam hidup saya, Amin." 

4. Doa Sebelum Tidur Kristen Memohon Hari Esok yang Indah

"Ya Allah Bapa, terima kasih atas hari yang Kau berikan kepada saya. Terima kasih atas setiap berkat yang Kau berikan pada saya, termasuk berkat yang tersembunyi dan keberhasilan yang Kau anugerahkan pada saya. Saat ini, saya menyerahkan diri saya sepenuhnya pada-Mu, mengakui bahwa Engkau yang memiliki segalanya di dalam hidup saya. 

Saya memohon agar Engkau memberikan perlindungan atas hidup saya dan menjaga saya dari segala gangguan jahat yang mungkin ada pada malam ini. Tuhan, dalam doa ini, saya juga ingin memohon agar Engkau menguatkan iman saya dan membimbing saya pada jalan-Mu yang benar. 

Berikanlah saya kebijaksanaan, kesabaran, dan kasih sayang-Mu agar saya dapat menyelesaikan semua tugas dan tanggung jawab saya dengan baik. Sekarang, saya menyerahkan hidup saya kepada-Mu sepenuhnya dan memohon agar Engkau memberikan tidur yang nyenyak dan menyegarkan pada saya. Saya memohon agar Engkau juga memberikan tidur yang nyenyak pada keluarga saya, saudara-saudara saya, dan teman-teman saya. 

Semoga semua orang dapat bangun esok hari dengan tubuh yang sehat, pikiran yang jernih, dan hati yang bersyukur. Terima kasih atas setiap berkat yang Kau berikan pada saya dan berkatlah semua orang yang saya cintai. Semoga esok hari, saya dapat terus hidup dalam kasih sayang-Mu dan melakukan kehendak-Mu. Amin." (Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat