visitaaponce.com

Mahasiswa Sastra Inggris Binus Gelar Live Drama Hunter di Kampus, Jakarta

Mahasiswa Sastra Inggris Binus Gelar Live Drama 'Hunter' di Kampus, Jakarta
Mochammad Reihan Isralfi, mahasiswa Jurusan Sastra Inggris Universitas Bina Nusantara.(Ist)

MAHASISWA Jurusan Sastra Inggris, Universitas Bina Nusantara (Binus) Mochammad Reihan Isralfi mengatakan, setelah terhenti selama masa pandemi Covid-19 akhirnya English Literature Arts and Theatre Ensemble (ELATE) & Englit Drama Club kembali menggelar drama.

Menurut Reihan, drama itu akan digelar di Auditarium Anggrek Universitas Bina Nusantara, Kenon Jeruk, Jakarta, pada hari Sabtu, 9 September mendatang.

"Kegiatan live drama ini digelar terbuka untuk umum pertama kalinya pasca masa pandemi Covid-19," ujar Reihan Isralfi kepada wartawan, Jumat (1/9).

Baca juga: Festival Teater LSPR Wadah Berekspresi Mahasiswa

Dikatakan Reihan, drama berbahasa Inggris ini berjudul 'Hunter' itu berdurasi 1 jam 35 menit dan diperankan tujuh orang mahasiswa Jurusan Sastra Inggris.

"Ditambah lagi 1 orang lagi dari Jurusan Hukum Bisnis Binus. Semuanya dikerjakan oleh mahasiswa termasuk tiga orang produser dari mahasiswa jurusan sastra inggris yaitu; Radikha Freya Anjani, Nathan Rotinsulu, dan saya," ucap Reihan.

Reihan berharap, dengan kembali bangkitnya kegiatan 'live' drama pasca pandemi dapat memicu semangat para mahasiswa jurusan ELATE dan English Drama Club Universitas Bina Nusantara untuk berkarya.

Baca juga: Komitmen Bina dan Berdayakan Masyarakat, Bina Nusantara Lantik Dua Rektor

"Sekaligus diharapkan dapat berkontribusi bagi dunia seni teater nasional pada masa yang akan datang," ungkapnya.

Reihan juga menjelaskan, talenta-talenta dalam dunia seni teater di indonesia dapat lahir jika kegiatan seperti ini menjadi agenda rutin yang harus dilakukan. 

"Dukungan semua pihak secara maximal baik itu dari kampus maupun diluar kampus juga menjadi salah satu penentu lahirnya talenta-talenta dunia seni teater masa depan," ucap Reihan. (RO/S-4)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Deri Dahuri

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat