visitaaponce.com

Tanam 1.000 Mangrove di Marunda untuk Jaga Lingkungan

Tanam 1.000 Mangrove di Marunda untuk Jaga Lingkungan
Penanaman 1.000 bibit mangrove yang dilaksanakan PLN EPI bersama Suku Dinas Lingkungan Hidup Jakarta Utara.(Antara)

PT PLN Energi Primer Indonesia (PLN EPI) menggelar program Penanaman 1.000 bibit mangrove di kawasan pesisir pantai Kelurahan Marunda, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara. Selain dalam rangka Hari Keanekaragaman Hayati, langkah itu dilakukan sebagai implementasi komitmen perseroan untuk menjalankan pilar Enviromental, Social and Governance (ESG).

Direktur Utama PLN EPI Iwan Agung Firstantara mengungkapkan Pantai Marunda dipilih karena cukup dekat letaknya dengan PLTU Muara Tawar. PLN EPI merupakan pemasok bahan bakar untuk pembangkit PLTU tersebut.

"Selaku BUMN ingin memberikan dampak langsung kepada masyarakat. PLN EPI bukan hanya bertugas menjaga rantai pasok energi primer untuk aliran listrik andal saja, tetapi juga turut bertanggung jawab dalam pelestarian lingkungan," kata Iwan melalui keterangan tertulis, Selasa (4/6).

Ia mengatakan tantangan masyarakat pesisir Jakarta saat ini adalah tingkat abrasi yang semakin tinggi. Kenaikan debit air pada kawasan pesisir lambat laun akan menyebabkan rumah penduduk sekitar terendam air laut.

Ia pun kembali menegaskan bahwa PLN EPI, dalam menjalankan bisnis penyediaan energi primer, akan selalu mengedepankan ESG dan konsisten melaksanakan Sustainable Developement Goals (SDGs). (Z-11)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat