visitaaponce.com

Iran Matikan Kamera di Situs Nuklir Mereka saat IAEA Rilis Resolusi

Iran Matikan Kamera di Situs Nuklir Mereka saat IAEA Rilis Resolusi
Reaktor nuklir milik Iran.(AFP/Atta KENARE)

IRAN, Rabu (8/6) mengatakan telah mematikan sejumlah kamera milik Badan Energi Atom Internasional (IAEA) yang mengawasi istus nuklit negara itu, beberapa jam sebelum badan PBB itu mengadopsi resolusi yang mengkritik keengganan Iran untuk bekerja sama.

Langkah itu diambil Iran sebabai antisipasi terhadap ratifikasi resolusi itu, yang disusun setelah IAEA menemukan adanya bukti pengayaan uranium di tiga situs Teheran yang sebelumnya disebut tidak melakukan aktivitas nuklir.

IAEA mengadopsi resolusi itu setelah resolusi itu diajukan oleh Inggris, Prancis, Jerman, dan Amerika Serikat (AS).

Baca juga: Israel Siap Gunakan Hak Bela Diri Hentikan Program Nuklir Iran

Resolusi, yang pertama yang mengkritik Iran sejak Juni 2020, disetujui oleh 30 anggota dewan gubernur IAEA, dengan hanya Rusia dan Tiongkok yang menentang.

Langkah IAEA itu langsung disambut Israel yang menyebut hal itu merupakan langkah penting pertama untuk memastikan Iran mematuhi kewajiban keamanan nuklir mereka. (AFP/OL-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat