visitaaponce.com

Liga Arab tegaskan Dukungan Penuh untuk Palestina

Liga Arab tegaskan Dukungan Penuh untuk Palestina
Presiden Palestina Mahmoud Abbas (kiri) saat menghadiri KTT Liga Arab di Algiers, Aljazair.(AFP/Fethi Belaid)

PARA pemimpin negara-negara Arab, Rabu (2/11), menyatakan dukungan penuh mereka terhadap kemerdekaan Palestina.

Pernyataan dukungan itu muncul di pernyataan terakhir KTT Liga Arab pertama sejak Uni Emirat Arab menormalisasi hubungan dengan Israel pada 2020, memicu aksi serupa yang memecah belah kawasan Teluk.

Sebelumnya, Presiden Palestina Mahmud Abbas menyerukan lebih banyak dukungan dari Liga Arab dalam menghadapi 'kejahatan' yang dilakukan Israel, yang ditudingnya secara sistematis merusak solusi dua negara dan mengabaikan kesepakatan yang telah mereka tanda tangani.

Baca juga : Dana Pengungsi Palestina Disetop, Ini Reaksi Liga Arab

Dalam pidato di KTT Liga Arab di Aljazair, Abbas mendesak para pemimpin negara Arab untuk menyelamatkan Masjid Al Aqsa dan Gereja Makam Kudus sebelum kedua bagunan suci itu diubah oleh Israel.

Dalam pernyataan finalnya, para peserta KTT Liga Arab menegaskan mereka mendukung penuh Palestina dan upayanya untuk meraih kemerdekaan dengan Jerusalen Timur sebagai ibu kotanya.

Israel merebut Jerusalem Timur dalam perang enam hari pada 1967 dan kemudian menganeksasi wilayah itu meski tidak diakui mayoritas negara dunia. (AFP/OL-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat