visitaaponce.com

Pasukan Internasional Respon Laporan Drone di Laut Merah

Pasukan Internasional Respon Laporan Drone di Laut Merah
Pasukan internasional yang dikerahkan untuk melindungi pelayaran di Laut Merah menanggapi laporan aktivitas pesawat tak berawak.(AFP)

PASUKAN internasional yang dikerahkan untuk melindungi pelayaran di Laut Merah menanggapi laporan aktivitas pesawat tak berawak di lepas pantai barat Yaman, Rabu pagi, kata badan keamanan maritim Inggris.

Badan Operasi Perdagangan Maritim Inggris (UKMTO) mengatakan insiden itu terjadi sekitar 50 mil laut sebelah barat pelabuhan Hodeida di Yaman.

“Berbagai laporan aktivitas Uncrewed Aerial Systems (UAS),” kata UKMTO dalam buletinnya. “Pasukan koalisi merespons, tidak ada korban luka atau kerusakan yang dilaporkan.”

Baca juga: indari Laut Merah, Kapal Mesti Rogoh Kocek Rp15 Miliar Memutar lewat Afrika

Sejak dimulainya perang antara Israel dan Hamas, pejuang Huthi yang didukung Iran di Yaman telah melancarkan lebih dari 100 serangan drone dan rudal terhadap sasaran di Israel dan Laut Merah, sehingga mengganggu lalu lintas di jalur pelayaran utama.

Para pemberontak mengatakan mereka bertindak untuk mendukung Hamas, menargetkan Israel dan kapal-kapal yang terkait dengan Israel untuk mendorong penghentian perang di Jalur Gaza.

Baca juga: Laut Merah Masih Jadi Rute Terbaik Kapal Tanker Minyak Dunia

Namun Angkatan Laut AS mengatakan kapal-kapal yang menjadi sasaran serangan itu memiliki koneksi ke lebih dari 50 negara. Menanggapi serangan tersebut, Amerika Serikat bulan lalu membentuk satuan tugas angkatan laut multinasional untuk membela kepentingan pelayaran di jalur air penting tersebut, yang membawa hingga 12% perdagangan global.

Perang di Gaza dipicu serangan berdarah Hamas pada 7 Oktober terhadap Israel, yang menyebabkan sekitar 1.140 orang tewas, sebagian besar dari mereka adalah warga sipil, menurut penghitungan AFP berdasarkan angka resmi.

Bersumpah untuk menghancurkan kelompok tersebut, Israel melancarkan pemboman tanpa henti dan invasi darat ke Gaza yang telah menewaskan sedikitnya 23.210 orang, sebagian besar perempuan dan anak-anak, menurut kementerian kesehatan di wilayah yang dikelola Hamas. (AFP/Z-3)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Thalatie Yani

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat