visitaaponce.com

Greta Thunberg akan Diadili di New York

Greta Thunberg akan Diadili di New York
Aktivis lingkungan Greta Thunberg (tengah)(AFP/HENRY NICHOLLS)

AKTIVIS lingkungan Greta Thunberg akan hadir di pengadilan London, Kamis (1/2), untuk menghadapi pelanggaran ketertiban poublik terkait aksi demonstrasi penentang industri energi.

Perempuan berusia 21 tahun asal Swedia itu dijadwalkan hadir di pengadilan sekitar pukul 10.00 waktu setempat atau pukul 17.00 WIB di pembukaan sidang yang dijadwalkan berlangsung selama 2 hari itu.

Figur dalam perang melawan perubahan iklim dunia itu mengaku tidak bersalah atas dakwaan yang dibacakan dalam sidang pendahuluan pada November lalu, bersama empat aktivis yang hadir bersamanya.

Baca juga : Greta Thunberg Sempat Ditahan Saat Memprotes Tambang Batu Bara di Jerman

Thunberg, yang terancam diganjar denda maksimum sebesar 2.500 pound sterling, ditangkap dua polisi dan ditempatkan di sebuah mobil tahanan di depan pertemuan Energy Intelligence Forum saat ambil bagian dalam aksi demonstrasi.

Dia menjadi bagian dari puluhan aktivis yang ditangkan karena menutup akses ke konferensi yang digelar oleh perusahaan minyak dan gas di sebuah hotel mewah di ibu kota Inggris itu pada 17 Oktober tahun lalu.

Polisi London menahan Thunberg karena tidak mematuhi perintah untuk tidak menghalangi jalan tempat aksi demonstrasi itu digelar.

Baca juga : Menggali Potensi Transformasi Lingkungan dan Energi

Thunberg, yang mencuri perhatian ketika berusia 15 tahun menggelar aksi mogok sekolah memprotes perubahan iklim di Swedia, kerap ambil bagian dalam berbagai aksi demonstrasi. (AFP/Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat