visitaaponce.com

Iran Resmikan Gedung Konsuler Baru di Damaskus

Iran Resmikan Gedung Konsuler Baru di Damaskus
Seorang staf memasang bendera Iran di gedung konsuler Iran yang baru di Damaskus, Suriah.(AFP/LOUAI BESHARA)

MENTERI Luar Negeri Iran Hossein Amirabdollahian meresmikan gedung baru untuk layanan konsuler Iran di ibu kota Suriah, Damaskus, Senin (8/4). Lokasinya berdekatan dengan gedung yang dihancurkan serangan udara Israel pekan lalu.

Serangan tersebut, yang meratakan gedung konsuler yang berdekatan dengan kedutaan Iran, menewaskan tujuh perwira militer Iran termasuk dua komandan senior. Itu merupakan peningkatan serangan Israel terhadap kepentingan Iran di Suriah bersamaan dengan perang di Jalur Gaza.

Tindakan ini mendapat kecaman dari PBB dan Uni Eropa karena menyerang tempat diplomatik, dan Iran telah bersumpah untuk membalas dendam. 

Baca juga : Israel Serang Konsulat Iran di Suriah, Korban Tewas Bertambah

Menteri Luar Negeri Suriah Faisal Mekdad menghadiri pembukaan gedung konsulat baru, bersama Amirabdollahian yang mengakhiri tur regional di Suriah, menurut kantor berita Suriah SANA.

Keduanya mengunjungi salah satu korban luka dalam serangan tersebut dan masih dirawat di rumah sakit. Pada hari yang sama, pemimpin oposisi Israel Yair Lapid membahas pembebasan sandera dengan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Antony Blinken.

Lapid mengatakan kesepakatan penyanderaan sulit dilakukan tetapi bisa dilakukan. Menurut dia Israel juga khawatir dengan situasi kemanusiaan di Gaza dan perlunya menghindari tindakan menyakiti orang-orang di wilayah Palestina.

Kebengisan pasukan Israel telah merenggut nyawa 33.207 warga Gaza dan melukai 75.933 lainnya sejak invasi dimulai atau 7 Oktober. Sekitar 1.170 orang Israel tewas dan 250 orang disandera, menurut data Israel, dan 132 lainnya masih hilang. (France24/Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat