visitaaponce.com

Pasien Covid-19 di Wisma Atlet Berkurang 60 Orang

Pasien Covid-19 di Wisma Atlet Berkurang 60 Orang
Ruang instalasi gawat darurat di Rumah Sakit Darurat Penanganan COVID-19 Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta(ANTARA/Heru Sri Kumoro)

Pasien terinfeksi covid-19 yang dirawat di Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet Kemayoran berkurang 60 orang.

Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) I Laksamana Madya TNI, Yudo Margono menerangkan sehari sebelumnya jumlah pasien ada 693 orang.

"Per 20 April jumlah pasien menjadi 633 orang yang terdiri dari 365 pria dan 268 wanita," ujar Yudo, Jakarta, Senin (20/4).

Berkurangnya 60 pasien tersebut, kata Yudo, karena dua pasien dibawa ke rumah sakit rujukan dan 58 orang lainnya menjalani rawat jalan.

Kabar baik lainnya ialah pasien yang dinyatakan positif covid-19 yang dirawat di RSD tersebut berkurang 28 orang. Sebelumnya tercatat ada 564 pasien positif, kini menjadi 536 orang. "28 orang tersebut menjalani rawat jalan," kata Yudo.

Baca juga: Polda Metro Mulai Aktifkan 45 Pos Pantau di Jakarta

Sementara itu, untuk pasien dengan kategori pasien dalam pengawasan (PDP) juga berkurang 34 orang. Sebelumnya ada 112 PDP, saat ini menjadi 78 orang.

Dari 34 orang tersebut, menurut Yudo, 1 pasien dirujuk ke RS Fatmawati, Jakarta Selatan, lalu 30 orang dirujuk ke RS Persahabatan, Jakarta Timur. "Sebanyak 30 orang menjalani rawat jalan dan 2 pasien menjadi pasien ODP atau orang dalam pemantauan," jelasnya.

Namun, lanjut Yudo, pasien ODP di RSD Wisma Atlet bertambah 2 orang. "Semula ada 17 orang, kini menjadi 19 orang," ungkapnya.

Yudo juga menjelaskan pasien covid-19 yang dirawat di RSD Pulau Galang, Batam ada 43 orang. "Dari 43 orang, ada 31 pasien yang positif covid-19, 3 pasien PDP, dan 9 orang tanpa gejala," pungkasnya. (OL-14)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Bude

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat