visitaaponce.com

Jakarta Bangun JPO Sepeda Pertama di Indonesia

Jakarta Bangun JPO Sepeda Pertama di Indonesia
JPO di Jakarta(Antara/Wahyu Putro A)

PEMPROV DKI Jakarta akan melanjutkan program revitalisasi Jembatan Penyebarangan Orang (JPO). Sebelumnya sudah ada tiga JPO yang direvitalisasi dengan diperlebar area badan JPO serta memberikan fasilitas lift dan lantai yang landai agar ramah terhadap disabilitas, anak-anak, dan lansia.

Selain itu, JPO yang sudah direvitalisasi juga dilengkapi dengan dekorasi dan lampu yang cantik. Tiga JPO yang sudah direvitalisasi di antaranya adalah di depan GBK Senayan, di depan Polda Metro Jaya, dan Pasar Minggu

Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta Hari Nugroho mengatakan, untuk revitalisasi JPO kali ini akan lebih istimewa karena akan dibangun JPO lainnya di lokasi yang sama khusus bagi para pesepeda yang hendak memutar arah.

"Jadi nanti ada dua JPO yang menempel. Satu khusus untuk penyeberangan orang dan satunya khusus bagi pesepeda. Ada spot untuk selfie juga. Pokoknya bagus deh," kata Hari, Selasa (3/11).

Baca juga : SKPD Wajib Antisipasi Penyebaran Korona

Lokasi JPO yang akan direvitalisasi berada di Jalan Jenderal Sudirman di titik depan Hotel Le Meridien. Menurutnya JPO itu dipilih untuk direvitalisasi selanjutnya karena strukturnya sudah rapuh.

"Kan itu sudah rapuh. Nah, sekalian saja kita revitalisasi yang bagus," ungkapnya.

Dipastikan pendanaan revitalisasi ini sama seperti revitalisasi tiga unit JPO lainnya yakni menggunakan dana kewajiban pengembang hasil dari pelampauan Koefisen Lantai Bangunan (KLB).

"Pakai dana KLB. Saat ini nilai rupiahnya belum ketahuan karena masih didesain. Bulan-bulan ini kita masih perencanaan. Nanti eksekusinya Desember," jelas Hari. (OL-7)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat