visitaaponce.com

Sukarelawan Ini Bantu Istri Nelayan di Tangerang Jadi Wirausaha Lewat Pelatihan Olahan Ikan

Sukarelawan Ini Bantu Istri Nelayan di Tangerang Jadi Wirausaha Lewat Pelatihan Olahan Ikan
Pelatihan membuat makanan olahan ikan(Dok. UMKM Sahabat Sandi)

SUKARELAWAN UMKM Sahabat Sandi mengadakan pelatihan pembuatan produk ikan olahan di Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, Banten. Pelatihan yang menyasar istri nelayan itu bertujuan menciptakan wirausahawan baru di bidang perikanan.

Ketua UMKM Sahabat Sandi Abdul Mufakhir mengatakan pelatihan itu dapat meningkatkan nilai beli masyarakat. Sebab, olahan ikan yang dibuat akan meningkatkan pendapatan lebih besar bagi para nelayan, karena pelatihan ini membuka pelaku usaha baru untuk memproduksi berbagai macam hasil ikan. 

"UMKM Sahabat Sandi melakukan pelatihan pembuatan otak-otak dan bakso dari olahan ikan hasil tangkapan laut. Kami memberikan program ini, karena Kecamatan Kronjo penghasilan ikan terbanyak, kenapa diolah menjadi otak-otak dan bakso sebab itu akan meningkatkan daya beli, sehingga tadinya harganya murah bisa terjual dengan mahal," kata Abdul.

Baca juga : GMC DIY Kembangkan Potensi Desa Wisata Grogol Sleman Melalui Bakti Lingkungan 

UMKM Sahabat Sandi nantinya akan memfasilitasi bantuan modal kredit dengan bunga ringan kepada peserta yang berkeinginan membuka usaha setelah mengikuti pelatihan. Abdul menegaskan program itu akan terus diupayakan, karena ikan memiliki potensi yang dapat dikembangkan untuk menciptakan lapangan pekerjaan. 

"Kami juga akan membuat program yang terus hadir untuk masyarakat bawah, seperti permodalan karena setelah pelatihan ini mereka ingin membuka usaha namun terkendala dengan modal, maka kami fasilitas bantuan kredit dengan bunga yang ringan," jelas Abdul. 

Baca juga : Lestarikan Budaya Melayu, GMC Kalteng Gelar Lomba Pantun 

"Pelatihan ini akan berkelanjutan untuk para ibu-ibu nelayan, pedagang, serta petani, karena ikan ini masih banyak potensi yang dikembangkan seperti kerupuk, sosis, dan nugget dari ikan," sambungnya. 

Salah satu peserta pelatihan Khairiah, 53, menyampaikan program UMKM Sahabat Sandi dapat bermanfaat untuk meningkatkan perekonomian keluarga. Dengan adanya pelatihan ini, ia dapat mengelola hasil olahan ikan. 

"Tadinya ibu bingung kalau dapat ikan diapain, hari ini ada pelatihan kami para istri-istri nelayan diundang dikasih tau cara-caranya, dengan adanya program ini sangat bermanfaat untuk pemasukan kehidupan keluarga sehari-hari," ujar Khairiah. 

Khairiah mengaku akan membuka usaha olahan ikan untuk membantu pendapatan suami. Ia pun mengucapkan terima kasih kepada Sandiaga Uno karena programnya tepat sasaran. 

"Kedepannya setelah mengikuti pelatihan ini, saya berkeinginan membuka usaha untuk membantu suami biar anak-anak bisa terus sekolah. Terima kasih berkat program Pak Sandi saya jadi tahu cara mengelola ikan agar menambah pendapatan," pungkasnya. (RO/Z-5)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat