visitaaponce.com

Polisi Kantongi Identitas Penikam Imam Musala di Jakarta Barat

Polisi Kantongi Identitas Penikam Imam Musala di Jakarta Barat
polisi berhasil mengantongi identitas pelaku yang menikan imam musala di Jakarta Barat(freepik)

POLISI membentuk tim khusus untuk memburu pembunuh imam musala berinisial MS (71) di wilayah Kedoya Utara, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Polisi kini telah berhasil mengidentifikasi pelaku.

"Timsus yang dibentuk bapak Kapolres Metro Jakarta Barat (Kombes M Syahduddi) masih bekerja. Kita sudah mengantongi identitas pelaku," kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat AKBP Andri Kurniawan saat dihubungi, Kamis (23/5).

Andri mengatakan saat ini Timsus masih melakukan serangkaian penyelidikan dan terkait kasus tersebut. Polisi, lanjut dia, akan segara menangkap terduga pelaku.

Baca juga : Polisi Selidiki Tewasnya Kurir Online yang Terjepit Gerbang Otomatis Pabrik Plastik di Jakbar

"Kita akan kejar terus," ujarnya.

Diketahui sebelumnya, seorang imam musala di kawasan Kedoya, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, tewas ditusuk oleh orang tak dikenal pada Kamis (16/5) dini hari tadi.

Korban tewas dengan luka tusuk di bagian pinggang oleh pelaku yang belum diketahui identitasnya.

Baca juga : Dibacok saat Bubarkan Tawuran, Polisi Harus Berikan Sanksi Tegas pada Pelaku

Berdasarkan keterangan saksi, saat kejadian korban tengah melaksanakan wudhu untuk salat subuh di Musala Uswatun Hasanah, Kedoya, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Tak lama, terdengar kegaduhan dan teriakan maling dari arah korban yang saat itu tengah berwudhu.

"Sebelum ditegur oleh warga, korban sempat tak sadar jika bagian pinggangnya tengah mengalami pendarahan akibat luka tusukan," ucap Hasan Basri.

Nahas, korban yang sempat dibawa ke rumah sakit akhirnya meninggal dunia di Rumah Sakit Kedoya, Jakarta Barat. Atas kejadian ini, polisi dari Polsek Kebon Jeruk, Polres Jakarta Barat dan Polda Metro Jaya tengah memburu pelaku yang sempat terekam kamera CCTV warga saat melarikan diri. (Fik)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Reynaldi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat