visitaaponce.com

Jelang Idul Adha, Mendag Sebut Harga dan Ketersediaan Pangan Aman

Jelang Idul Adha, Mendag Sebut Harga dan Ketersediaan Pangan Aman
Ilustrasi, Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan meninjau harga dan pasokan sembako di Pasar(MI/Sriyanti)

MENTERI Perdagangan (Mendag), Zulkifli Hasan mengungkapkan bahwa menjelang Hari Raya Idul Adha, harga pangan berada dalam kondisi normal.

"Saya ke pasar tadi barang cukup, stok cukup, harga aman," kata Zulkifli saat ditemui di Serang, Banten, pada Kamis (6/6).

Sebagaimana diketahui, pada hari ini Zulkifli mengunjungi pasar Kranggot yang berlokasi di Cilegon, Banten.

Baca juga : Mendag Klaim Harga Pangan Terkendali

Zulhas pun menuturkan bahwa harga pangan terutama bawang merah berada di angka Rp40.000 per kilogram, kemudian bawang putih berada di angka Rp40.000 per kilogram, dan cabai yang berada di angka Rp40.000 per kilogram.

Namun di sisi lain, Zulkifli menemukan harga daging ayam dan telur yang terlalu murah di pasar tersebut, akan tetapi harga beras yang ditemukan di pasar tersebut masih stabil.

"Telur terlalu murah Rp27.000 per kilo, ayam terlalu murah Rp38.000 sekilo, terus beras stabil," jelas dia. (Fal)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Reynaldi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat