visitaaponce.com

Universitas Pancasila BeriPelatihan Pembuatan Biopelet dari Limbah

Universitas Pancasila Beri Pelatihan Pembuatan Biopelet dari Limbah
Dosen dan mahasiswa Universitas Pancasila memberikan pelatihan pembuatan biopelet dari bahan limbah di Kabupaten Bogor, Jawa Barat.(Ist)

TIM dosen dan mahasiswa dari Program Studi Teknik Industri dan Teknik Elektronika Fakultas Teknik Universitas Pancasila (FTUP) melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat.

Salah satu bentuk pengabdiannya adalah memberikan pelatihan dengan topik 'Aplikasi Biopelet Berbahan Dasar Limbah Bagi Masyarakat' yang dilaksanakan di Kampung Kramat RT.01/04 Desa Pabuaran, Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor ,Jawa Barat.

Lokasi kegiatan pelatihan yang diikuti sejumlah warga setempat dilakukan di Pondok Pesantren Al-Hikmah Kabupaten Bogor.  

Kegiatan pelatihan pembuatan biopelet berbahan dasar adalah bagian dari  Program Penelitian Kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dan Pengabdian Kepada Masyarakat Berbasis Hasil Penelitian Perguruan Tinggi Swasta dari Dijten Dikti,Kemendikbudristek tahun 2021.

Di sisi lain, pelatihan yang dilakanakan pada 19-25 Desember 2021 bukan hanya tentang cara membuat biopelet tetapi juga warga dibekali pengetahuan tentang strategi pemasaran biopelet.  

 Selain itu, kedua tim tersebut juga memberikan pelatihan produksi dan pelatihan strategi pemasaran biopelet.

Dalam Kegiatan ini menampilkan dua orang nara sumber yang memiliki kompetensi dibidangnya.

Dalam pelaksanaan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat PKM dari dosen dan mahasiswa UP,  pembuatan biopelet ini menggunakan bahan-bahan yang merupakan limbah dari sekitar desa, di antaranya sekam padi, kulit kelapa muda, dan serbuk gergaji.

Dengan memanfaatkan limbah tersebut, selain dapat mengurangi terjadinya pencemaran juga dapat menjadi peluang usaha baru bagi masyarakat sekitar. Selain itu, kegiatan ini juga dapat meningkatkan tingkat pendapatan masyarakat. 

“Selain itu, pemanfaatan limbah yang dapat diaplikasikan menjadi biopelet juga dapat menjadi energi alternatif yang lebih ramah lingkungan karena dapat menggantikan ketergantungan energi dari batu bara,” ujar Dr. Dino Rimantho yang juga Ketua Tim PKM UP pada keterangan pers, Jumat (24/12).d

Selain Dr. Dino Rimantho, terdapat beberapa anggota PKM yang terlibat dalam kegiatan ini diantaranya, Nur Yulianti Hidayah, Ilhamsyah Akbar, Anggina Sandy, Agung Saputra, Anggit Vector dan melibarkan dua mahasiswa program studi Teknik Industri yaitu Deviana Eka Putri dan Iqbal Maulana dari Program Studi Elektronika. (RO/OL-09)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Deri Dahuri

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat